Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pamit Beli Kerupuk Malam Hari, Siswi SMP Ditemukan Tewas di Kebun Karet

Kompas.com - 06/09/2022, 15:20 WIB
Tri Purna Jaya,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang siswi SMP di Kabupaten Pesawaran, Lampung, ditemukan dalam kondisi tewas dalam perkebunan karet, Selasa (6/9/2022) pagi.

Gadis remaja yang belakangan diketahui bernama Ina (15) warga Dusun Kamulyan, Desa Kalirejo, Kecamatan Negeri Katon, itu ditemukan meninggal dunia dengan luka leher.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Gedong Tataan Komisaris Polisi (Kompol) Hapran membenarkan penemuan jasad remaja putri tersebut.

Baca juga: Loncat dari Apartemen Pacarnya, Mahasiswi di Semarang Ditemukan Tewas dengan Pakaian Pendek

Menurut Hapran, jasad korban ditemukan di perkebunan karet yang berada di Kecamatan Negeri Katon oleh penderes karet sekitar pukul 06.00 WIB.

"Kondisi korban saat ditemukan sudah terbujur di tanah, posisi terlentang dan ada luka gorok di leher," kata Harpan dihubungi dari Bandar Lampung, Selasa (6/9/2022) siang.

Penderas karet itu langsung pulang dan melapor ke warga lainnya begitu menyadari sosok terbujur itu adalah jasad manusia.

Identitas korban berhasil diketahui setelah warga setempat mendatangi lokasi.

Baca juga: Hilang Usai Pergi Cari Ikan, Nelayan di Luwu Utara Ditemukan Tewas di Muara

Menurut Harpan, korban ternyata sudah dicari sejak Senin (5/9/2022) malam karena tidak kunjung pulang.

"Dari keterangan warga, korban sempat dicari karena tidak kunjung pulang setelah pamit mau beli kerupuk sekitar pukul 20.00 WIB," kata Hapran.

 

Masih dari keterangan warga, tambah Hapran, korban juga sempat terlihat berboncengan dengan seorang lelaki mengendarai sepeda motor matik ke arah Dusun Kalirejo.

Melihat kondisi korban yang mengenaskan, Hapran menduga korban mengalami pembunuhan.

"Dari bekas luka di leher, dugaan kuat korban dibunuh," kata Hapran.

Baca juga: Tenggelam Saat Perbaiki Perahu, Pria Asal Nganjuk Ditemukan Tewas di Sungai Brantas

Jasad korban sendiri sudah dilakukan visum et repertum di RS Bhayangkara Polda Lampung.

"Kami masih melakukan pendalaman penyelidikan atas kasus ini, semoga cepat terungkap," kata Hapran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Regional
Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Regional
Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Regional
Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Regional
SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

Regional
Tantang Mahyeldi pada Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Tantang Mahyeldi pada Pilkada Sumbar, Bupati Solok Daftar ke Nasdem

Regional
Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Kemeriahan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau, dari 10.000 Penari hingga Ratusan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Regional
Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Bersengketa di MK, Penetapan Kursi DPRD Bangka Belitung Tertunda

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com