Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Penyanyi, Farel Prayoga Juga Ingin Jadi Pilot

Kompas.com - 20/08/2022, 20:39 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Kisah penyanyi cilik, Farel Prayoga yang mengguncang Istana Merdeka Jakarta masih menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat.

Bocah kelas 6 di SD Negeri 2 Kepundungan, Kecamatan Srono, Banyuwangi, Jawa Timur, itu selain ingin menjadi penyanyi terkenal, juga bercita-cita menjadi seorang pilot.

"Saya ingin jadi pilot. Biar bisa terbang naik pesawat bareng keluarga," kata Farel, saat ditanya Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Banyuwangi, Nanin Oktaviantie, di rumahnya, pada Sabtu (20/8/2022).

Menurut Farel, dengan dirinya menjadi seorang pilot akan bisa keliling dunia.

Baca juga: Pesan Bupati Banyuwangi kepada Farel Prayoga: Sekarang Sudah Terkenal, Tidak Boleh Sombong

"Biar bisa jalan-jalan bersama," ucapnya polos.

Maksud kedatangan Dinas Koperasi ke rumah musisi cilik itu, tak lain untuk membantu kebutuhan kedua orangtua Farel.

"Ini sebagai bentuk perhatian Pemkab kepada Farel yang telah berjasa kepada Banyuwangi," ujar Nanin Oktaviantie.

Orang dekat Bupati Ipuk itu juga mempersilahkan orangtua Farel menghubungi Pemkab jika memang membutuhkan keperluan untuk membuka usaha.

"Silahkan bisa melalui Kades atau Camat. Misal gerobak atau sarana untuk berwirausaha, monggo," ucap Nanin.

Pihaknya juga berpesan kepada orangtua Farel untuk tetap memperhatikan kondisi kesehatan buah hatinya itu.

"Farel kan sering manggung sekarang. Jadi, kesehatan harus diutamakan, jangan sampai terporsir tenaganya, kasian masih kecil," pesan Nanin.

Dia juga mengingatkan agar Farel tidak meninggalkan sekolah, meski saat ini sudah menjadi penyanyi terkenal.

"Pendidikan tetap harus menjadi prioritas. Karena yang utama itu," harap Nanin, kepada orangtua Farel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Ini Daftar 90 Caleg DPRD Kabupaten Serang dan Cilegon Terpilih

Ini Daftar 90 Caleg DPRD Kabupaten Serang dan Cilegon Terpilih

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com