Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Kiai Juru Mudi, Seorang Muslim yang Dimakamkan di Dalam Kelenteng Sam Poo Kong Semarang

Kompas.com - 04/08/2022, 14:32 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Kelenteng Sam Poo Kong yang terletak di Jalan Simongan, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah, masih menyimpan hal menarik.

Meski bangunan tersebut identik dengan arsitektur Tionghoa, di kelenteng itu terdapat makam warga muslim yang bernama Wang Jing Hong atau Kiai Juru Mudi.

Kiai Juru Mudi merupakan salah satu awak kapal Laksaman Cheng Ho yang sakit keras saat berlayar ke Jawa melewati Kota Semarang.

Salah satu penjaga Kelenteng Sam Poo Kong, Sutrisno mengatakan, waktu itu Laksamana Cheng Ho dan rombongan melakukan ekspedisi untuk misi perdamaian dan rempah-rempah. Kiai Juru Mudi tiba di Kota Semarang sekitar tahun 1405.

"Akhirnya Kiai Juru Mudi dirawat di sebuah gua batu. Laksamana Cheng Ho melanjutkan perjalanan tanpa beliau (Kiai Juru Mudi)," jelasnya saat ditemui di lokasi, Kamis (4/8/2022).

Baca juga: Kisah Ming Cu, Pelihara 3.000 Tarantula hingga Raup Puluhan Juta Rupiah dengan Modal Minim

Kiai Juru Mudi dan anak buahnya mulai membuat rumah dan membangun lahan pertanian di tempat tersebut setelah kondisinya membaik.

"Dia juga membaur dengan masyarakat setempat," ujarnya.

Aktivitas Kiai Juru Mudi dan anak buahnya ternyata disambut positif oleh penduduk setempat karena membuat daerah tersebut maju.

Menurut Sutrisno, penduduk sekitar gua batu menjadi makmur karena aktivitas dagang maupun pertanian.

"Saat ini aktivitas perdagangan dan pertanian semakin aktif saat Kiai Juru Mudi datang," kata dia.

Demi menghormati pimpinannya, Wang Jing Hong mendirikan patung Cheng Ho di gua batu tersebut untuk dihormati dan dikenang masyarakat sekitar.

"Pada 21 Redjeb 1874 Kiai Juru Mudi meninggal pada umur 85 tahun.

Meski saat ini Kelenteng Sam Poo Kong menjadi tempat ibadah Umat Tridharma, masih banyak umat Islam yang masih sering datang untuk melakukan ziarah ke makam Kiai Juru Mudi.

Tak hanya Kota Semarang, warga dari daerah lain seperti Kabupaten Jepara dan Kabupaten Kudus juga datang melakukan ziarah.

"Banyak tak hafal kalau menghitung satu-satu," imbuhnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com