Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Lepas Ratusan Calon Jemaah Haji, Calon Termuda di Purworejo 20 Tahun

Kompas.com - 23/06/2022, 17:54 WIB
Bayu Apriliano,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com - Ratusan calon jemaah haji di Purworejo, Jawa Tengah, dilepas Bupati Agus Bastian. Dari ratusan calon jemaah tersebut ada, satu yang masih berumur 20 tahun.

Secara simbolis, bupati melepas calon jemaah itu dengan memberikan bendera di Pendopo Bupati, Kamis (23/6/2022).

Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Hj Yuli Hastuti SH, Jajaran Forkopimda, Sekda Drs Said Romadhon, para asisten sekda, kepala Kantor Kemenag serta perangkat daerah terkait.

Baca juga: Jemaah Haji Asal Aceh Dipastikan Akan Terus Dapat Wakaf Baitul Asyi

Kepala Kantor Kemenag Drs Fatturrohman mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pembekalan kepada jemaah calon haji.

Selain itu, juga untuk menyampaikan informasi terkait rencana pemberangkatan serta mempererat silaturahmi dan komunikasi antar calon haji se-Purworejo.

"Usia jemaah calon haji termuda adalah 20 tahun, atas nama Reza Rahmanda Putra. Sedangkan jemaah haji tertua berumur 65 tahun. Calon haji pria 142 orang, sedangkan wanita 168 orang," katanya usai kegiatan.

Fatturrohman menyebut, Kloter 37 terdiri dari 90 orang tergabung dengan jemaah asal Semarang dan Salatiga, dan berangkat dari Purworejo pada 28 Juni pukul 03.30 WIB.

Kloter 38 terdiri dari 223 jemaah tergabung dengan rombongan Kabupaten Wonosobo. "Kloter 38 dijadwalkan berangkat dari Purworejo 29 Juni pukul 03.30 WIB," katanya.

Bupati Agus Bastian mengajak para calon haji untuk bersyukur, karena setelah 2 tahun ditunda, tahun ini jamaah calon haji Indonesia termasuk dari Kabupaten Purworejo dapat kembali diberangkatkan ke Tanah Suci.

Baca juga: Positif TBC, 2 Calon Jemaah Haji Asal Musi Rawas Batal Berangkat

Pemerintah pusat akan memberangkatkan 100.051 jamaah dari Indonesia secara bertahap melalui berbagai embarkasi yang ada.

"Jumlah kuota haji internasional yang diberikan ke Indonesia ini merupakan yang paling besar dibanding negara-negara lainnya. Dan untuk Kabupaten Purworejo, ada sebanyak 313 calon haji yang akan berangkat," katanya.

Bupati mengimbau untuk warga Purworejo yang terpanggil ke Tanah Suci untuk mempersiapkan fisik dan mental. Ia menyebut ibadah haji merupakan ibadah yang membutuhkan banyak pengorbanan baik dari segi biaya, waktu maupun resiko.

Sedangkan kepada petugas haji daerah, ia meminta agar memberikan pelayanan dan pendampingan yang optimal dan terbaik bagi seluruh jamaah.

"Saya juga meminta agar Bapak Ibu senantiasa menjaga kekompakan, persatuan dan kesatuan di antara para jemaah. Jagalah nama baik Indonesia, dan khususnya nama Kabupaten Purworejo. Karena pandemi belum berakhir, saya juga berpesan agar selalu menjaga protokol kesehatan," harapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com