Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok: SDM Indonesia Belum Seimbang dengan SDA

Kompas.com - 13/05/2022, 20:59 WIB
Dian Ade Permana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Keberadaan sumber daya manusia (SDM), dengan sumber daya alam (SDA) di Indonesia dinilai Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) belum seimbang.

Menurut Ahok, panggilan BTP, Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah namun kemampuan masyarakat untuk mengolah dirasanya masih sangat kurang.

Kondisi tersebut juga dirasakan PT Pertamina. "Permintaan untuk memasok minyak dunia sangatlah tinggi namun kapasitas yang mampu disediakan sangat terbatas," jelasnya dalam acara Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Leaders Forum, Jumat (13/5/2022).

Baca juga: Ayu Thalia Didakwa 2 Pasal dalam Kasus Pencemaran Nama Baik Anak Ahok

Ahok pun menilai hal tersebut karena ketertinggalan SDM Indonesia. "Guna memacu semangat SDM Indonesia, kita berkeinginan untuk menggandeng sejumlah partner strategis," ungkapnya.

Dia juga menegaskan proyeksi energi Indonesia ke depan. "Meski Pertamina masuk ke petrokimia tergolong terlambat, namun ini jadi salah satu langkah strategis yang menentukan keberhasilan misi pemerintah melaksanakan transformasi ekonomi dari berbasis komoditas ke industri pengolahan bernilai tambah tinggi," ujarnya.

Sehingga saat ini dibutuhkan banyak tenaga terlatih dan terdidik untuk dapat mengolah sumber daya alam yang tersedia.

"Kita tak ragu untuk mendorong pemerintah menyediakan lembaga pendidikan khusus, sehingga mesin-mesin berteknologi tinggi tidak lagi dikuasai oleh pihak asing," kata Ahok.

Dalam kesempatan tersebut, Ahok juga menyinggung pengalamannya di dunia politik. Menurutnya, politik adalah soal panggilan hati.

"Terkait hal-hal yang bersifat politis, kampus harus berani sampaikan kebenaran, keadilan. Jika kita mudah dipecah-belah, politik nantinya akan hanya diisi orang-orang tertentu saja sehingga itu adalah kemunduran", tegasnya.

Ahok menganggap dirinya adalah profesional di bidang politik. Bahkan di salah satu bukunya, Basuki menuliskan bahwa dalam berpolitik dirinya memilih melakukan prophetical voice bukan political voice.

Terkait gelaran Leaders Forum yang menjadi wadah diskusi guna mengawal visi Indonesia Maju 2045, dia mengapresiasi kegiatan ini.

"Melalui forum ini peserta dapat saling belajar, termasuk saya yang banyak mendapat tambahan pengatahuan dari para dosen, pimpinan dan para peserta," kata Ahok.

Baca juga: MAKI Bakal Surati Ahok Setelah Dirut Pertamina Tak Kooperatif Terkait Kasus Lili Pintauli

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Regional
Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Regional
7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

Regional
Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Regional
Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Regional
Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Regional
Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Regional
Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Regional
Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK Asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK Asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Regional
Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Desa di Purworejo Ini Terbangkan 'Drone' untuk Basmi Hama Wereng

Desa di Purworejo Ini Terbangkan "Drone" untuk Basmi Hama Wereng

Regional
Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Kamar Kos

Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Kamar Kos

Regional
Gagalkan Penyelundupan Senpi dan Amunisi ke KKB Papua, 10 Polisi di Ambon Dapat Penghargaan

Gagalkan Penyelundupan Senpi dan Amunisi ke KKB Papua, 10 Polisi di Ambon Dapat Penghargaan

Regional
Mayat Perempuan Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Mungkung Sragen

Mayat Perempuan Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Mungkung Sragen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com