Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aturan One Way Mudik Lebaran 2022: Pengertian, Jadwal, dan Lokasi Penerapan

Kompas.com - 26/04/2022, 07:07 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Rekayasa lalu lintas akan digunakan Korlantas POLRI untuk mengatasi kemacetan di ruas Tol Jakarta-Cikampek hingga gerbang Tol Kalikangkung pada musim mudik Lebaran 2022.

Selain memberlakukan aturan ganjil genap, ada pula aturan One Way apabila arus lalu lintas mulai padat dan butuh segera diurai.

Baca juga: Pengendara Motor Mudik Lebih Awal Via Gentong Tasikmalaya, Hindari Macet Saat Berlaku One Way di Tol

Lantas bagaimana penjelasan dari aturan One Way, jadwal, serta lokasi aturan ini bakal diterapkan?

Baca juga: Antisipasi Kepadatan Arus Mudik, Wakapolri Siapkan Ganjil Genap, Contra Flow dan One Way

Aturan One Way Digunakan Jika Contra Flow Tidak Efektif

Aturan One Way adalah skema rekayasa lalu lintas dengan aturan satu arah perjalanan pada sebuah ruas jalan.

Jika aturan ini diterapkan, maka kendaraan yang melintas di ruas jalan yang dimaksud hanya akan dilayani ke satu arah yang telah ditentukan saja.

Baca juga: Polri Sebut Ganjil Genap di Tol Cikampek Diterapkan Bersamaan dengan One Way

Aturan One Way akan digunakan di jalur mudik jika sistem contra flow atau lawan arus tidak berjalan efektif untuk mengatasi kepadatan kendaraan di ruas Tol Trans-Jawa.

Ketika One Way diberlakukan pada arus mudik Lebaran 2022 mendatang maka otomatis lalu lintas kendaraan yang berasal dari arah timur di Tol Trans-Jawa serta dari Bandung menuju Jakarta tak akan bisa melintas.

Hal ini karena One Way membuat semua ruas tol akan digunakan seluruhnya untuk mengakomodir kendaraan yang berasal dari arah barat serta Jakarta saja.

Sementara pengguna tol yang mengarah ke barat atau arah Jakarta ketika One Way diberlakukan akan dialihkan melalui jalan biasa atau arteri.

Jadwal dan Lokasi Penerapan One Way Arus Mudik Lebaran 2022

Dikutip dari Kompas.com, Kamis (14/4/2022), skema one way akan diberlakukan selama 3 hari.

Pemberlakuan tersebut mulai dari 28 April 2022 yang jatuh sebelum cuti lebaran 29 Maret 2022.

Berikut adalah jadwal dan lokasi penerapannya pada arus mudik Lebaran 2022:

1. Kamis 28 April 2022 pukul 17.00 - 24.00 WIB
Rekayasa lalu lintas akan dilakukan mulai dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek hingga Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung

2. Jumat 29 April 2022 pukul 07.00 - 24.00 WIB
Rekayasa lalu lintas akan dilakukan mulai dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek hingga Km 414 gerbang Tol Kalikangkung

3. Sabtu 30 April 2022 pukul 07.00 - 24.00 WIB
Rekayasa lalu lintas akan dilakukan mulai dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek hingga Km 414 gerbang Tol Kalikangkung

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Regional
Banjir Rob Demak, Kerugian Petambak Ikan Capai 14 Miliar Setahun Terakhir

Banjir Rob Demak, Kerugian Petambak Ikan Capai 14 Miliar Setahun Terakhir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com