Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Kawasan Taman Depan Stadion Manahan Sering Jadi Tempat Mesum

Kompas.com - 09/04/2022, 10:57 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Lampu taman depan Stadion Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah, beberapa tahun tak kunjung diperbaiki.

Saat malam hari, kondisi gelap dan sepi dimanfaatkan oknum warga untuk berbuat asusila atau mesum di lokasi tersebut.

"Dulu terang, sekarang mati (lampu) jadi digunakan buat berduaan mesum. Ada yang rangkul-rangkulan ada juga yang ciuman. Sering ketemu itu," kata pedagang di kawasan Stadion Manahan, Muhamad Makmun (47), kepada Kompas.com, pada Jumat (8/4/2022).

Makmun mengaku dirinya sering melihat kejadian itu, pada pukul 19.00 WIB hingga 03.00 WIB.

Baca juga: Bupati Kaget Nadiem Makarim Pilih Usulkan Jamu Dibandingkan Reog Ponorogo ke UNESCO

Karena merasa terganggu, Makmun menambahkan dirinya sering kali menegur sejumlah pasangan tersebut.

"Kadangku usir risih juga, saya bilangin kalau pacaran rasah (jangan) di sini," kata dia.

Ternyata, tak hanya dikawasan depan Stadion Manahan saja yang dijadikan lokasi berbuat asusila.

Di samping timur Kawasan Stadion Manahan, lebih tepatnya di samping lapangan tenis, juga kerap ditemui hal serupa.

"Juga sering di timur lapangan tenis juga ada. Apalagi, di sana enggak ada lampu, bahaya banget di sana. Kadang juga balap liar di sana, meski sekali trayek," ujar dia.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Solo Arif Darmawan membenarkan adanya sejumlah orang melakukan asusila atau mesum di kawasan tersebut.

"Iya, itu kan sejak lama. Sudah jadi prioritas kami. Sesuai kebijakan jam 22.00 WIB kami bubarkan dan kalau lebih jam 23.00 WIB kami melakukan pembinaan dibawa ke kantor," kata Arif Darmawan, saat dihubungi Kompas.com.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bupati Nonaktif Labuhanbatu Didakwa Korupsi Rp 4,9 Miliar

Bupati Nonaktif Labuhanbatu Didakwa Korupsi Rp 4,9 Miliar

Regional
'Branding' Solo Kota Olahraga, Gibran Sebut Anggaran untuk Perbaikan Velodrome Manahan Capai Rp 35 Miliar

"Branding" Solo Kota Olahraga, Gibran Sebut Anggaran untuk Perbaikan Velodrome Manahan Capai Rp 35 Miliar

Regional
Jelang Idul Adha, Perajin Tusuk Sate Kewalahan Penuhi Permintaan Pasar

Jelang Idul Adha, Perajin Tusuk Sate Kewalahan Penuhi Permintaan Pasar

Regional
2 Jaringan Pemburu Jual Cula Badak TNUK ke China untuk Obat dan Kosmetik

2 Jaringan Pemburu Jual Cula Badak TNUK ke China untuk Obat dan Kosmetik

Regional
Pemprov Bengkulu Raih Opini WTP 7 Kali Berturut-turut, Gubernur Rohidin Dapat Apresiasi

Pemprov Bengkulu Raih Opini WTP 7 Kali Berturut-turut, Gubernur Rohidin Dapat Apresiasi

Regional
Wakapolsek Margoyoso Pati Dipukul Pria Mabuk di Panggung Dangdut, Begini Penjelasannya

Wakapolsek Margoyoso Pati Dipukul Pria Mabuk di Panggung Dangdut, Begini Penjelasannya

Regional
Tersangkut Kasus Pidana, Pria di Tanah Laut Kalsel Menikah di Kantor Polisi

Tersangkut Kasus Pidana, Pria di Tanah Laut Kalsel Menikah di Kantor Polisi

Regional
Eks Bupati Tanimbar Diperiksa Jaksa Terkait Korupsi SPPD dan Penyertaan Modal

Eks Bupati Tanimbar Diperiksa Jaksa Terkait Korupsi SPPD dan Penyertaan Modal

Regional
Soal Peluang Adiknya Maju Pilkada DKI, Gibran: Keputusannya di Kaesang

Soal Peluang Adiknya Maju Pilkada DKI, Gibran: Keputusannya di Kaesang

Regional
Sekolah di Pebatasan RI-Papua Nugini Dapat Bantuan 200 Buku dari Kemendikbud

Sekolah di Pebatasan RI-Papua Nugini Dapat Bantuan 200 Buku dari Kemendikbud

Regional
Jual Cula di Pasar Gelap Internasional, Pemburu Bunuh 26 Badak di TNUK

Jual Cula di Pasar Gelap Internasional, Pemburu Bunuh 26 Badak di TNUK

Regional
Prarekontruksi Kasus Vina Cirebon, Warga yang Melihat Teriak 'Pegi Tak Bersalah'

Prarekontruksi Kasus Vina Cirebon, Warga yang Melihat Teriak "Pegi Tak Bersalah"

Regional
Bupati Kebumen Ungkap Dugaan Pungli Satpol PP Rp 30 Juta Lewat Medsos

Bupati Kebumen Ungkap Dugaan Pungli Satpol PP Rp 30 Juta Lewat Medsos

Regional
DPC PDI-P Brebes Tunggu Hasil Survei Elektabilitas 12 Bakal Calon, Siapa Saja Mereka?

DPC PDI-P Brebes Tunggu Hasil Survei Elektabilitas 12 Bakal Calon, Siapa Saja Mereka?

Regional
30 Siswa SD di Kepulauan Meranti Riau Keracunan Makanan

30 Siswa SD di Kepulauan Meranti Riau Keracunan Makanan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com