Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Bupati Blora Serahkan Kertas Berisi Permohonan kepada Jokowi

Kompas.com - 19/01/2022, 09:14 WIB
Aria Rusta Yuli Pradana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BLORA, KOMPAS.com- Kedatangan Presiden Joko Widodo di Kabupaten Blora pada 5 Januari 2022 tampaknya memberikan kesan tersendiri bagi seorang Arief Rohman.

Arief yang merupakan Bupati Blora tersebut mengaku memiliki banyak waktu untuk berbincang dengan orang nomor satu di Indonesia itu.

Banyak cerita yang disampaikan oleh Arief Rohman pada pertemuannya dengan Joko Widodo ketika peresmian Bendungan Randugunting yang terletak di Kecamatan Japah.

Baca juga: Waspada Adanya Covid-19 Omicron, Ini Langkah Pemkab Blora

Bahkan, politikus PKB tersebut  secara khusus memberikan secarik kertas berisi permohonan agar infrastruktur jalan di Kabupaten Blora dimudahkan oleh Joko Widodo.

"Saya menyampaikan problem Blora dengan menuliskan selembar kertas ke beliau soal satu lagi permohonan saya untuk jalan randu-getas, pak ini sangat penting, kalau bisa tersambungkan nanti bisa sambung ke Ngawi sampai saya tulis tangan dan diselipkan beliau di sakunya," ucap Arief saat ditemui Kompas.com, Selasa (18/1/2022).

Mantan anggota DPRD Jateng tersebut juga mempertemukan kembali Joko Widodo dengan tokoh Samin, Mbah Lasiyo.

Arief mengaku sengaja mempertemukan keduanya karena Jokowi dan Mbah Lasiyo sempat bertemu di Pendopo Samin pada tahun 2015 lalu.

"Ya beliau hanya menyalami saja, dan tanya kabar. Beliau masih ingat dengan tokoh samin yang dulu sempat ke sana (pendopo Samin) minum air dari air kendi," kata dia.

Baca juga: Resmikan Bendungan Randugunting, Jokowi: Kemandirian Pangan Kita Semakin Baik

Sedangkan terkait kuliner, Jokowi sempat menanyakan keberadaan Lontong Opor Ngloram yang cukup terkenal bagi tokoh-tokoh nasional.

Namun sayang, lontong opor tersebut tidak dihidangkan saat peresmian Bendungan Randugunting.

"Ya cerita makanan-makanan khas daerah, Pak Pratik (Mensesneg) punya langganan lontong opor, (Pak Jokowi tanya) 'mana lontong opornya?', 'gagal masuk pak, enggak lolos kesehatan', 'halah sayang sekali ya', terus beliau mencoba soto kletuk, sate juga," terang dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kota Malang Raih Penghargaan PPD Tingkat Nasional Tahun 2024

Kota Malang Raih Penghargaan PPD Tingkat Nasional Tahun 2024

Regional
Pemkot Batam Beri Uang Saku Rp 1 juta untuk Setiap Calon Haji

Pemkot Batam Beri Uang Saku Rp 1 juta untuk Setiap Calon Haji

Regional
Ketua Kadin Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran Penjaringan  Pilkada di PDI-P

Ketua Kadin Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran Penjaringan Pilkada di PDI-P

Regional
Pilkada Kendal, Baru Wakil Bupati yang Daftar Bakal Calon Bupati di PDIP

Pilkada Kendal, Baru Wakil Bupati yang Daftar Bakal Calon Bupati di PDIP

Regional
Pilkada 2024: Istri Mantan Bupati Maluku Tengah Daftar Bacabup di Partai NasDem

Pilkada 2024: Istri Mantan Bupati Maluku Tengah Daftar Bacabup di Partai NasDem

Regional
Habis Nonton Kuda Lumping, Warga di Temanggung Diserang 17 Pelajar, Dikira Anggota Geng Lawan

Habis Nonton Kuda Lumping, Warga di Temanggung Diserang 17 Pelajar, Dikira Anggota Geng Lawan

Regional
Tim Hotman 911 Dampingi Keluarga Warga Aceh yang Tewas Diduga Dianiaya Polisi

Tim Hotman 911 Dampingi Keluarga Warga Aceh yang Tewas Diduga Dianiaya Polisi

Regional
Kisah Rusdianto 13 Tahun Jadi Relawan Tagana, Tak Hiraukan Gaji Kecil yang Penting Membantu

Kisah Rusdianto 13 Tahun Jadi Relawan Tagana, Tak Hiraukan Gaji Kecil yang Penting Membantu

Regional
Gangster Bersenjata Tajam Serang Warga Cilegon Banten, Dikejar Polisi

Gangster Bersenjata Tajam Serang Warga Cilegon Banten, Dikejar Polisi

Regional
Jembatan Sungai Babon Diperbaiki, Rekayasa Lalu Lintas di Jalur Pantura Semarang-Demak Disiapkan

Jembatan Sungai Babon Diperbaiki, Rekayasa Lalu Lintas di Jalur Pantura Semarang-Demak Disiapkan

Regional
Promo Judi 'Online' di IG Rp 1 Juta Per Posting, 3 Pemuda Dibekuk

Promo Judi "Online" di IG Rp 1 Juta Per Posting, 3 Pemuda Dibekuk

Regional
Banjir Kiriman Malaysia Mulai Rendam Desa di Nunukan, Sejumlah Sekolah Terdampak

Banjir Kiriman Malaysia Mulai Rendam Desa di Nunukan, Sejumlah Sekolah Terdampak

Regional
DPC PDI-P Kebumen Buka Pendaftaran Cabup-Cawabup, 3 Tokoh Mendaftar, Salah Satunya Bupati Kebumen

DPC PDI-P Kebumen Buka Pendaftaran Cabup-Cawabup, 3 Tokoh Mendaftar, Salah Satunya Bupati Kebumen

Regional
Anak Kecil Temukan Mayat di Sungai Cilacap, Awalnya Dikira Boneka

Anak Kecil Temukan Mayat di Sungai Cilacap, Awalnya Dikira Boneka

Regional
Forum Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah Se-Indonesia Gelar Aksi Bela Palestina, Mahasiswa hingga Dosen Turun ke Jalan

Forum Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah Se-Indonesia Gelar Aksi Bela Palestina, Mahasiswa hingga Dosen Turun ke Jalan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com