Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lion Air Gagal Mendarat

Kompas.com - 14/04/2013, 02:10 WIB

Badung, Kompas - Pesawat Lion Air jenis Boeing 737-800 NG jatuh di perairan Pantai Segara saat bersiap-siap mendarat di Bandar Udara Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (13/4) sore. Semua penumpang yang berjumlah 101 orang berikut 7 awak selamat. Penyebab jatuhnya masih diselidiki.

Pesawat bernomor penerbangan JT-904 itu bertolak dari Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, pukul 12.48 WIB. Di bawah pimpinan penerbangan pilot Mahlup Ghozali dan kopilot Chirag Kalra (warga India), pesawat tersebut dijadwalkan mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai pukul 15.18 Wita.

Namun, lima menit menjelang jadwal mendarat itu, pesawat jatuh di perairan Pantai Segara, sekitar 10 meter dari ujung barat landasan pacu Bandara Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Bali. Pesawat bernomor registrasi PK LKS 737-800 NG patah pada dua sisi belakang dekat ekor.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Herry Bakti menyatakan, penyebab kecelakaan itu masih diselidiki Komite Nasional Keselamatan Transportasi. Kotak hitam sudah diamankan pihak otoritas Bandara Ngurah Rai.

”Belum bisa dipastikan apakah karena faktor cuaca atau human error,” ujar Herry yang tiba di Denpasar beberapa saat setelah kejadian.

Sejumlah penumpang mengatakan, sekitar lima menit sebelum jatuh ke laut, pesawat itu sempat menerobos awan hitam. Namun, pesawat terus terbang merendah menuju landasan. Tiba-tiba pesawat berguncang hebat, lalu tercebur ke laut.

”Kejadiannya sangat singkat. Tiba-tiba saja suasana gelap dan kami merasakan air masuk ke pesawat,” kata Dini, salah satu penumpang pesawat tersebut.

Saat kejadian, kondisi cuaca di landas pacu Bandara Ngurah Rai masih cerah dengan jarak pandang di atas 10.000 meter.

Kontak terakhir

Pilot Mahlup Ghozali pada pukul 15.08 atau sepuluh menit dari jadwal mendarat sempat menghubungi petugas bandara untuk minta izin mendarat. Permintaan mendarat dikabulkan. Penumpang pun sudah mendapat pengumuman segera mendarat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com