Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gladi Bersih Pengamanan Obama

Kompas.com - 06/11/2010, 13:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sabtu (6/11/2010) siang, Taman Makam Pahlawan mulai bersiap menyambut Hari Pahlawan yang jatuh pada Rabu (10/11/2010). Namun, ada yang berbeda dari penyelenggaraan peringatan hari pahlawan kali ini. Pasalnya, tak hanya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang akan hadir di Kalibata, orang nomor satu di Amerika Serikat, Presiden Barack Obama, pun juga akan menyambangi areal ini.

Informasi yang dihimpun Kompas.com di TMP Kalibata, gladi bersih untuk pengamanan di luar akan dilakukan pada pukul 12.00 WIB. Sejumlah perwakilan pejabat negara akan melakukan simulasi singkat di sini. "Nanti baru Senin itu gladi bersih semuanya mulai dari pengamanan luar, pasukan, sampai acara di dalam," ujar salah seorang petugas.

Oleh karena itu, TMP Kalibata saat ini akan ditutup untuk umum selama gladi bersih berlangsung. Gladi bersih kedua juga akan kembali dilakukan pada Senin (8/11/2010) dengan seluruh pasukan pengamanan dan protokoler istana minus Inspektur Upacara.

Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, proses pengamanan di TMP Kalibata ini melibatkan pasukan pengamanan dari pemerintah AS. "Tadi sudah datang ada empat orang dari perwakilan Amerika sepertinya mereka lagi survei," ujar petugas tersebut.

Namun, ia mengaku pengamanan ini sama saja seperti tahun sebelumnya tidak ada yang berlebihan dengan adanya kedatangan Obama. "Kalau Obama bawa pasukan sendiri kita nggak tahu," ujarnya.

Adapun, selain gladi bersih yang dilakukan paspampres, petugas kebersihan pemakaman juga tengah mempercantik komplek pemakaman pahlawan tersebut. Gapura pintu gerbang depan tampak tengah dicat ulang, demikian pula dengan tembok-tembok di pelataran parkir.

Adapun, Obama direncanakan akan meletakkan karangan bunga di TMP Kalibata sekitar pukul 11.00 WIB, sementara Presiden SBY akan hadir lebih awal di pagi harinya sekitar pukul 08.00 WIB. Sterilisasi akan dilakukan pada Selasa (9/11/2010) malam hingga Rabu (10/11/2010), jalan TMP Kalibata akan ditutup dari segala aktivitas warga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Polri Usulkan Penambahan Atase Kepolisian di Beberapa Negara

    Polri Usulkan Penambahan Atase Kepolisian di Beberapa Negara

    Nasional
    Kopasgat Kerahkan 24 Sniper dan Rudal Chiron Amankan World Water Forum di Bali

    Kopasgat Kerahkan 24 Sniper dan Rudal Chiron Amankan World Water Forum di Bali

    Nasional
    Sentil Prabowo yang Mau Tambah Kementerian, JK: Itu Kabinet Politis, Bukan Kabinet Kerja

    Sentil Prabowo yang Mau Tambah Kementerian, JK: Itu Kabinet Politis, Bukan Kabinet Kerja

    Nasional
    Jelang Hari Jadi Ke-731, Pemkot Surabaya Gelar Berbagai Atraksi Spektakuler

    Jelang Hari Jadi Ke-731, Pemkot Surabaya Gelar Berbagai Atraksi Spektakuler

    BrandzView
    Resmi Ditahan, Gus Muhdlor Punya Harta Rp 4,7 Miliar

    Resmi Ditahan, Gus Muhdlor Punya Harta Rp 4,7 Miliar

    Nasional
    KPK Sebut Gus Muhdlor Terima Uang Korupsi Lewat Sopirnya

    KPK Sebut Gus Muhdlor Terima Uang Korupsi Lewat Sopirnya

    Nasional
    Polri Tangkap 142 Tersangka hingga Blokir 2.862 Situs Judi Online

    Polri Tangkap 142 Tersangka hingga Blokir 2.862 Situs Judi Online

    Nasional
    Cuaca di Arab Sangat Panas, Ma'ruf Amin: Jangan Sampai Jemaah Haji Meninggal Kepanasan

    Cuaca di Arab Sangat Panas, Ma'ruf Amin: Jangan Sampai Jemaah Haji Meninggal Kepanasan

    Nasional
    Prabowo Diminta Hindari Kepentingan Bagi-bagi Kursi, Jika Tambah Jumlah Kementerian

    Prabowo Diminta Hindari Kepentingan Bagi-bagi Kursi, Jika Tambah Jumlah Kementerian

    Nasional
    Ada Wacana Duet dengan Ahok di Pilkada DKI, Anies: Memutuskan Saja Belum

    Ada Wacana Duet dengan Ahok di Pilkada DKI, Anies: Memutuskan Saja Belum

    Nasional
    Anies Ingin Memastikan Pilkada Berjalan Jujur dan Bebas Intervensi Sebelum Tentukan Langkah

    Anies Ingin Memastikan Pilkada Berjalan Jujur dan Bebas Intervensi Sebelum Tentukan Langkah

    Nasional
    Kegiatan Ibadah Mahasiswa di Tangsel Dibubarkan Warga, Menko Polhukam Minta Saling Menghormati

    Kegiatan Ibadah Mahasiswa di Tangsel Dibubarkan Warga, Menko Polhukam Minta Saling Menghormati

    Nasional
    JK: Pelanggar UU Lebih Tidak Boleh Masuk Pemerintahan Ketimbang Orang 'Toxic'

    JK: Pelanggar UU Lebih Tidak Boleh Masuk Pemerintahan Ketimbang Orang "Toxic"

    Nasional
    Tanggapi Luhut soal Orang 'Toxic', Anies: Saya Hindari Diksi Merendahkan atas Perbedaan Pandangan

    Tanggapi Luhut soal Orang "Toxic", Anies: Saya Hindari Diksi Merendahkan atas Perbedaan Pandangan

    Nasional
    Profil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor, Dulu Antikorupsi, Kini Ditahan KPK

    Profil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor, Dulu Antikorupsi, Kini Ditahan KPK

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com