Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Rumah Tandzim Al Qoidah

Kompas.com - 20/03/2010, 09:17 WIB

Namun, Kubang berdalih, penculikan itu untuk menunjukkan kepada dunia internasional, masih ada kelompok yang belum puas dengan perjanjian damai.

Dalam penjara, Kubang bertemu dengan beberapa mantan anggota GAM lain, salah satunya adalah Teuku Sayed Azhar (30), terpidana sembilan bulan penjara dengan tuduhan kepemilikan senjata tajam yang juga berasal dari Sawang. Dia ditangkap seusai berunjuk rasa minta percepatan pembangunan jalan di desanya.

"Lebih dari 30 persen penghuni penjara di Lhoksukon adalah mantan GAM. Rata-rata kasusnya perampokan dan kepemilikan senjata," katanya.

Sayed juga kecewa dengan mantan petinggi GAM yang dinilai tidak hirau dengan nasib mantan anak buahnya.

"Kami tak pernah menikmati dana reintegrasi. Petinggi itu hanya peduli dengan nasib sendiri. Sebagian berlomba-lomba kawin lagi dan main proyek. Jika kondisi tak berubah, penjara di Aceh akan dipenuhi mantan pasukan GAM," ujarnya.

Sayed menyebut seorang mantan petinggi GAM yang memiliki kebun puluhan hektar, sementara anak buahnya dililit kemiskinan dan kesulitan mencari kerja.

Sayed, bapak satu anak itu, mantan anggota pasukan GAM wilayah Deli dan Aceh Timur. Masuk GAM sejak usia 17 tahun, dia berkualifikasi pasukan komando. Dia berada di balik aksi peledakan di Medan semasa konflik. Tertangkap, Sayed masuk ke Penjara Tanjung Gusta, Medan, 2003. Vonis 12 tahun hanya dijalaninya sampai 2006, seiring dengan perjanjian damai Helsinki. Tiga tahun kemudian, dia harus kembali mendekam di penjara dengan tuduhan kepemilikan senjata tajam.

Sayed dan Kubang masih menyimpan semangat perlawanan. "Tetapi, bukan perlawanan seperti yang dilakukan teroris dari Jawa itu," kata Kubang.

Kubang menambahkan, kelompoknya memiliki tujuan sendiri. "Kami setuju dengan syariat Islam, tetapi sebatas di Aceh. Tujuan utama kami memerdekakan Aceh. Kami tak memiliki hubungan apa pun dengan teroris itu," ungkapnya.

Satu-satunya pertalian Kubang dalam masalah teroris adalah hubungannya dengan Raja Rimba atau Kamaruddin (37). Raja Rimba adalah mantan Panglima Sagoe GAM di wilayah Lamleupung, Kecamatan Kuta Cotgle, Aceh Besar. Dia ditembak mati oleh polisi di Jalin, Janto, tak jauh dari lokasi pelatihan kelompok teroris itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan di Kasus TPPU SYL

KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan di Kasus TPPU SYL

Nasional
Prabowo Koreksi Istilah 'Makan Siang Gratis': Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Prabowo Koreksi Istilah "Makan Siang Gratis": Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Nasional
Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Nasional
Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Nasional
KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

Nasional
Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Nasional
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com