Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Obama Akan Kunjungi Pura Terbesar di Bali

Kompas.com - 12/03/2010, 13:38 WIB

KARANGASEM, KOMPAS.com — Presiden Amerika Serikat Barack Obama akan mengunjungi beberapa lokasi di Bali dalam kunjungannya ke Indonesia yang direncanakan Maret 2010. Salah satu yang akan dikunjungi adalah Pura Besakih yang berada di Kabupaten Karangasem, Bali.

"Kami sudah diberi tahu kalau Presiden Obama akan berkunjung ke Pura Besakih, pura terbesar di Bali," kata I Wayan Garedeg, Bupati Karangasem, saat berbincang di Karangasem, Bali, Jumat (12/3/2010). Namun, ia mengatakan, waktu kunjungan Obama itu belum dapat dipastikan. Pihaknya hanya diberi tahu bahwa kunjungan tersebut antara 20 Maret dan 22 Maret 2010.

Atas dipilihnya Pura Besakih sebagai salah satu tujuan kunjungan Obama, Bupati Karangasem menyambut baik. Menurut dia, hal tersebut bisa menjadi salah satu bentuk "promosi gratis" bagi pariwisata di daerahnya karena kabar tersebut pasti tersebar di seluruh dunia. "Karangasem merupakan satu-satunya daerah di Bali yang paling potensial digarap," ujar I Wayan Garedeg.

Ia mengatakan, pariwisata di Bali bagian barat dan tengah sudah terlalu padat, sementara Karangasem yang berada di bagian timur masih tidak terlalu banyak pengunjung. Meskipun demikian, wilayah yang punya panjang pantai sekitar 92 kilometer ini mulai menjadi alternatif tujuan pariwisata. Salah satu pantai yang terkenal adalah Amed.

Di Karangasem juga terdapat Pelabuhan Padang Bai yang merupakan jalur penghubung ke Lombok. Di Bali bagian timur saat ini juga sedang dibangun pelabuhan khusus yang bisa digunakan untuk bersandar kapal pesiar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com