Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilepas Ribuan Orang, Masa Jabatan Wali Kota Padang Berakhir Hari Ini

Kompas.com - 13/05/2024, 15:05 WIB
Rahmadhani,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Ribuan masyarakat dan Aparatur Sipil Negera (ASN) Pemerintah Kota Padang Sumatera Barat melepas Hendri Septa dan Ekos Albar yang masa jabatannya sebagai wali kota dan wakil wali kota Padang berakhir pada 13 Mei 2024. Pelepasan dilakukan di Balai Kota Padang.

Plh Wali Kota Padang akan dijabat oleh Andree Algamar yang merupakan Sekda Kota Padang.

 

Hendri Septa menyampaikan terima kasih kepada jajaran pegawai Pemkot Padang karena telah membantunya melaksanakan dan menuntaskan semua program unggulan hingga di penghujung jabatannya.

"Padang dari waktu ke waktu telah menunjukkan perubahan. Semua permasalahan kita selesaikan bersama. Terima kasih seluruh jajaran yang telah membantu program kita dalam waktu tiga tahun ini. Kita telah mewujudkan Padang sebagai kota yang madani dan primadona di Sumbar. Hari ini kami mengakhiri jabatan dengan penuh sukacita," ujar Hendri Septa saat diwawancarai di Pemkot Padang. 

Baca juga: Pilkada Sumbar dan Kota Padang Dipastikan Tanpa Calon Independen

Sementara itu, Ekos Albar menyampaikan prestasi yang diraih Kota Padang di berbagai bidang tidak terlepas dari kerja sama seluruh pihak.

"Saya berterima kasih, pengalaman selama satu tahun ini saya bisa mengabdi di lingkaran orang hebat. Banyak ilmu yang bisa kami dapat dari Bapak Wali Kota dan jajaran OPD Pemkot Padang. Berakhirnya masa jabatan ini, bukan berarti pengabdian dan silaturrahmi kita berhenti," tuturnya.

Baca juga: Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Hendri Septa maju bersama dengan Mahyeldi pada Pilkada Kota Padang 2019. Saat itu Mahyeldi menjadi wali kota dan Hendri Septa menjadi wakil wali kota.

Pada tahun 2021, Mahyeldi maju pada Pilkada Gubernur Sumatera Barat dan berhasil meraih kemenangan.

Mahyeldi menjadi Gubernur Sumatera Barat membuat Hendri Septa menjadi Wali Kota Padang pada tahun 2021. Hal itu membuat kursi wakil wali Kota Padang menjadi kosong.

Pada 9 Mei 2023 Ekos Albar dilantik menjadi Wakil Wali Kota Padang setelah sebelumnya kosong hampir dua tahun.

Sementara, Andree, mengatakan, akan menjalankan tugasnya dengan sebaik mungkin sebagai Plh Wali Kota Padang.

"Saya belum menerima SK nya. Jika sudah menerimanya, maka saya akan menjalankan tugas Plh dengan sebaik-baiknya sesuai dengan aturan yang berlaku," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengenal Tradisi Peh Cun yang Identik dengan Fenomena Telur Berdiri

Mengenal Tradisi Peh Cun yang Identik dengan Fenomena Telur Berdiri

Regional
Malam Ini Gunung Lewotobi Meletus Lagi, Tinggi Kolom Abu 700 Meter

Malam Ini Gunung Lewotobi Meletus Lagi, Tinggi Kolom Abu 700 Meter

Regional
Jembatan di Seram Barat Maluku Ambruk, Warga Terpaksa Menyeberang Sungai

Jembatan di Seram Barat Maluku Ambruk, Warga Terpaksa Menyeberang Sungai

Regional
Punya Kualitas, Mendag Zulhas Minta Batik Banten Jejaki Pasar Ekspor

Punya Kualitas, Mendag Zulhas Minta Batik Banten Jejaki Pasar Ekspor

Regional
Dugaan Korupsi Disdik Sumbar, 1 Tersangka Kembalikan Uang 'Fee' Rp 60 Juta

Dugaan Korupsi Disdik Sumbar, 1 Tersangka Kembalikan Uang "Fee" Rp 60 Juta

Regional
Penyebar Video Asusila Mantan Mahasiswa di Jambi Ditangkap, Pelaku Ternyata Tukang Servis Hp

Penyebar Video Asusila Mantan Mahasiswa di Jambi Ditangkap, Pelaku Ternyata Tukang Servis Hp

Regional
Jamkrida Babel Dibekukan, Plh Gubernur: Penuhi Dulu Semua Catatan BPK

Jamkrida Babel Dibekukan, Plh Gubernur: Penuhi Dulu Semua Catatan BPK

Regional
Beras Penyumbang Terbesar Inflasi di Bangka Belitung

Beras Penyumbang Terbesar Inflasi di Bangka Belitung

Regional
Dugaan Korupsi di Dinas Pendidikan Sumbar, Kejati Sita Ponsel Tersangka DRS

Dugaan Korupsi di Dinas Pendidikan Sumbar, Kejati Sita Ponsel Tersangka DRS

Regional
Konferensi Internasional Pesantren dan Studi Islam, IAI An-Nawawi Hadirkan Imam Masjid Al Aqsa Palestina

Konferensi Internasional Pesantren dan Studi Islam, IAI An-Nawawi Hadirkan Imam Masjid Al Aqsa Palestina

Regional
Gara-gara Cemberut, Perempuan di Pekanbaru Dipukul Kekasihnya hingga Tewas

Gara-gara Cemberut, Perempuan di Pekanbaru Dipukul Kekasihnya hingga Tewas

Regional
Bangkai Paus Sperma Ditemukan di Perairan Raja Ampat

Bangkai Paus Sperma Ditemukan di Perairan Raja Ampat

Regional
Ratusan Buruh di Semarang Tolak Tapera: Program Tidak Masuk Akal

Ratusan Buruh di Semarang Tolak Tapera: Program Tidak Masuk Akal

Regional
Gempa M 5,1 Guncang Sumbawa Barat, Terasa sampai Denpasar

Gempa M 5,1 Guncang Sumbawa Barat, Terasa sampai Denpasar

Regional
10 Persen Produk UMKM Banten Tembus Pasar Internasional, Terbanyak Eropa

10 Persen Produk UMKM Banten Tembus Pasar Internasional, Terbanyak Eropa

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com