Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Salah Pilih Pemimpin, Megawati: Dikasih Beras 10 Kg Langsung Klenger

Kompas.com - 10/02/2024, 12:53 WIB
Labib Zamani,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri menghadiri hajatan rakyat dalam kampanye akbar pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Benteng Vastenburg Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024).

Dalam kesempatan itu, Megawati membakar semangat para pendukung untuk memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud pada 14 Februari 2024.

Megawati juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah tergiur memilih pemimpin hanya karena dapat bantuan sosial (bansos).

Baca juga: Anak Wiji Thukul Hadiri Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Solo, Bacakan Puisi Peringatan

"Jangan kesemsem milih orang hanya dikasih bansos. Hanya dikasih beras 10 kilogram langsung klenger," kata Megawati di Benteng Vantenburg Solo, Jawa Tengah, Sabtu.

Megawati menyampaikan pemilu merupakan proses untuk mencari pemimpin yang benar.

Oleh karena itu, Presiden kelima RI ini meminta masyarakat tidak salah memilih pemimpin hanya karena diberi bansos yang dibeli dengan menggunakan uang negara.

Baca juga: Ganjar-Mahfud Terima Wayang Wisangeni dan Semar di Depan Balai Kota Solo saat Hajatan Rakyat

"Pertanyaannya saya yang juga pernah menjadi Presiden RI uangnya (beli beras) itu dari mana, dari mana, dari mana, dari negara. Loh kok kesemsem hanya dikasih gitu langsung milihnya oh yang ngasih beras itu. Padahal pemilu ini hanyalah proses untuk mencari pemimpin yang benar, pemimpin yang benar. Siapa itu," kata Megawati.

"Ganjar-Mahfud," jawab para pendukung serentak.

"Kalau bohong sama Ibu lalu bagaimana? Sebuah janji. Artinya kamu juga janji kepada yang di atas. Kepada siapa, kepada Allah SWT karena kita sudah diberi kesempatan dengan pemilu ini untuk memilih pemimpin yang terbaik. Supaya bisa yang namanya Indonesia makin baik, rakyatnya dicintai," jelas Megawati.

Hajatan akbar juga dihadiri Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Ketua Majelis Pertimbangan Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Romahurmuziy (Romy).

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PPP Sandiaga Salahudin Uno, Ketua DPP PDI-P Puan Maharani, Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Yenny Wahid, dan Ketua DPC PDI-P Solo FX Hadi Rudyatmo atau Rudy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelantikan Pengurus Pusat, GP Ansor Usung Transisi Energi dan Ekonomi Digital

Pelantikan Pengurus Pusat, GP Ansor Usung Transisi Energi dan Ekonomi Digital

Regional
Longsor Saat Ibadah Minggu di Distrik Minyambouw, 4 Warga Tertimbun

Longsor Saat Ibadah Minggu di Distrik Minyambouw, 4 Warga Tertimbun

Regional
Kakak Vina Bingung dengan Pernyataan Polisi yang Hapus 2 Nama Pelaku dalam DPO

Kakak Vina Bingung dengan Pernyataan Polisi yang Hapus 2 Nama Pelaku dalam DPO

Regional
Optimalisasi Lahan Rawa Seluas 98.400 Hektare, Pemprov Sumsel Optimistis Target Produksi 3,1 Ton GKG Tercapai

Optimalisasi Lahan Rawa Seluas 98.400 Hektare, Pemprov Sumsel Optimistis Target Produksi 3,1 Ton GKG Tercapai

Regional
Sapi Terperosok ke dalam 'Septic Tank', Damkar di Ngawi Turun Tangan

Sapi Terperosok ke dalam "Septic Tank", Damkar di Ngawi Turun Tangan

Regional
Jelang Idul Adha 2024, Sapi di Kota Malang Diberi Jamu

Jelang Idul Adha 2024, Sapi di Kota Malang Diberi Jamu

Regional
Pembunuh Gajah Ditangkap di Aceh Utara, Gading Disita di Aceh Barat

Pembunuh Gajah Ditangkap di Aceh Utara, Gading Disita di Aceh Barat

Regional
Disebut Tewas Kecelakaan, Hansip di Kuningan Ternyata Jadi Korban Pembunuhan, Sang Istri Terlibat

Disebut Tewas Kecelakaan, Hansip di Kuningan Ternyata Jadi Korban Pembunuhan, Sang Istri Terlibat

Regional
Budayakan Hidup Sehat, Pj Gubernur Sulsel Ajak OPD dan Masyarakat Rutin Olahraga

Budayakan Hidup Sehat, Pj Gubernur Sulsel Ajak OPD dan Masyarakat Rutin Olahraga

Regional
Sopir Mengantuk, Calya Tabrak Pasutri di Banyumas dan Dua Orang Tewas

Sopir Mengantuk, Calya Tabrak Pasutri di Banyumas dan Dua Orang Tewas

Regional
2 Warga Tertimbun Longsor di Lampung

2 Warga Tertimbun Longsor di Lampung

Regional
Mengundurkan Diri karena UKT Mahal, Naffa: Cita-cita Saya Kuliah, tapi Tidak Terkabul

Mengundurkan Diri karena UKT Mahal, Naffa: Cita-cita Saya Kuliah, tapi Tidak Terkabul

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mandi di Sungai Sedalir, Bocah 8 Tahun Hanyut dan Ditemukan Tewas

Mandi di Sungai Sedalir, Bocah 8 Tahun Hanyut dan Ditemukan Tewas

Regional
Kronologi Polisi Tembak Mati DPO di Pekanbaru yang Nekat Tabrak Anggota saat Ditangkap

Kronologi Polisi Tembak Mati DPO di Pekanbaru yang Nekat Tabrak Anggota saat Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com