Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KKB Serang Aparat Selama 30 Menit, Satu Anggota Brimob Gugur Tertembak

Kompas.com - 20/01/2024, 14:30 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Kelompok kriminal bersenjata (KKB) menyerang pos Satgas Operasi (Ops) Damai Cartenz di Kampung Bilogai, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Jumat (19/1/2024) malam.

Kepala Satgas Humas Ops Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno mengatakan, penyerangan tersebut terjadi sekitar pukul 19.00 WIT. Serangan berlangsung kurang lebih 30 menit.

KKB diduga melakukan penembakan dari belakang tower BTS salah satu perusahaan telekomunikasi, yang berada di belakang pos Ops Damai Cartenz.

Penembakan diduga dilakukan oleh KKB pimpinan Apen Kobogau, Wakil Pangkodap VIII.

Kontak tembak pun sempat terjadi antara aparat dan KKB.

Akibat kejadian ini, seorang anggota Brimob, yakni Bripda Alfandi Steve Karamoy, gugur tertembak.

Korban sempat dilarikan ke Puskesmas Sugapa. Namun, korban meninggal saat mendapat pertolongan medis.

Kepala Ops Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani menuturkan, aparat keamanan bakal mengejar anggota KKB untuk diproses sesuai hukum.

"Saat ini pasukan kami masih melakukan pengejaran dan penyisiran di sekitar TKP," ujarnya, Jumat.

Baca juga: KKB Berulah di Intan Jaya, Satu Anggota Brimob Gugur Tertembak

Anggota Brimob gugur ditembak KKB


Jenazah Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy telah dibawa ke Mimika, Papua Tengah.

Setelahnya, korban diterbangkan ke kampung halamannya di Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, pada Sabtu (20/1/2024).

Pelepasan jenazah Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy dipimpin oleh Kaops Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani di Bandara Mozes Kilangin, Timika.

"Kami merasakan kehilangan yang besar atas gugurnya saudara kita, Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," ucapnya, Sabtu, dikutip dari Tribun Papua.

Baca juga: Anggota Brimob yang Gugur Ditembak KKB Dipulangkan ke Luwuk Banggai

Sumber: Kompas.com (Penulis: Dhias Suwandi | Editor: Farid Assifa), Tribun-Papua.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Regional
Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Regional
Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Regional
Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com