Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah 2 Tahun di Kabupaten Bogor Meninggal Setelah Disengat Tawon Ganas

Kompas.com - 19/01/2024, 16:17 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - MZH (2), balita di Desa Leuwimalang RT 1/1, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, meninggal dunia setelah tersengat tawon pada Selasa (16/1/2024).

Balita itu ditemukan dalam kondisi tubuh bengkak karena sengatan tawon tepat di area parkir eks Taman Wisata Matahari (TWM).

Ketua RT 1/1, Rahmat mejelaskan saat kejadian, ada sekelompok anak-anak yang sedang bermain di lokasi parkir tersebut.

Lalu anak-anak itu melempari sarang tawon dan kebetulan korban juga ada di lokasi.

"Di situ bebas ya, biasa anak-anak kecil iseng lemparin (sarang tawon), pas anak umur dua tahun main ke situ," kata dia.

Baca juga: Disengat Puluhan Tawon, Seorang Anak di Bogor Meninggal Dunia

Ia mengatakan ada tiga anak yang disengat tawon yakni NNA (9), RSPA (12) dan HMZ (2). Namun dari ketiga korban, dua orang selamat.

"Itu korbannya sempat dibawa ke bidan desa, bidan menganjurkan dibawa ke UGD cuman si orang tuanya, katanya udah di bawa ke bidan anaknya tidur, ternyata paginya kejang-kejang," ungkapnya.

Belakangan korban diketahui sebagai anak yatim yang tinggal bersama sang ayah di kontarakan yang ada di i Desa Leuwimalang RT 1/1, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

"Anaknya almarhum pak RT Uus, dia ngontrak di sini yang orang sini bapaknya, istrinya orang Cibeureum," ujar Yayan tetangga korban, Kamis (18/1/2024).

Baca juga: 5 Saksi Kasus Mayat Terikat Lakban di Bogor Diperiksa, Salah Satunya Bos Toko Bangunan

Ia menjelaskan saat kejadian, anak-anak yang usianya lebih dewasa kabur dari lokasi. Sementara korban yang masih berusia 2 tahun tertinggal di lokasi.

"Anak-anak lagi pada main di sana, terus dilemparin sarangnya anaknya iseng kalau anak-anak yang gede mah bisa lari itu mah kecil di sepeda lagi diem ditinggalin ya otomatis lah disitu diserang banyak tawon," paparnya.

Yayan mengatakan saat dievakuasi, tubuh korban bengkak akibat sengatan banyak tawon.

"Pada bengkak, kepalanya, pahanya, dadanya, bengkak semua," ungkapnya.

Menurutnya sejak TWM di ambang kebangkrutan, ada banyak sarang tawon di tempat wisata tersebut.

"Soalnya di situ udah tidak terurus, kan dibeli Safari. Kemarin aja diambil pemadam ada 15 biji (sarang tawon) di TWM," tandasnya.

Baca juga: Muncul Dugaan Mayat Pria Dilakban dan Terbungkus Sarung di Bogor Tewas Saat BAB

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Detik-detik Balita di Puncak Tewas Disengat Tawon Ganas, Saksi Mata Beberkan Situasi Mengerikan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com