Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Warga Kebumen Keracunan Setelah Santap Siomai Saat Arisan

Kompas.com - 18/12/2023, 10:22 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KEBUMEN, KOMPAS.com- Sebanyak 29 warga Desa Sitiadi, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, dilaporkan mengalami keracunan makanan.

Keracunan itu diduga dipicu dari siomai yang disantap saat arisan di salah satu rumah warga yang juga merupakan ketua RT setempat pada Jumat (15/12/2023) malam.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Kebumen AKP Heru Sanyoto mengatakan, para korban harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.

"Ketua RT saat itu memesan 50 porsi siomai sebagai makanan suguhan. Awalnya tidak ada keluhan apapun saat dikonsumsi," ungkap Heru dikutip dari keterangan tertulis, Senin (18/12/2022).

Baca juga: Keracunan Massal di Purwakarta, Dinkes Jabar Turun Tangan

Namun pada keesokan harinya, Sabtu (16/12/2023) pagi banyak warga mengeluh pusing, diare dan mual.

Informasi saat ini, beberapa warga masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit dan sisanya sudah bisa kembali ke rumah karena kondisinya telah membaik.

Kapolsek Puring Iptu Suwarto mengatkan, sedang menyelidiki kasus tersebut. Pihaknya juga telah memeriksa penjual dan sampel siomai untuk memastikan penyebab keracunan.

"Sample makan yang kami kirimkan ke Laboratorium Polda Jateng di antaranya, tahu, adonan siomai, ikan laut, kecap, pangsit. Sampel itu kami kirim Minggu sore," ujar Suwarto.

Baca juga: Mie Mengandung Nitrit Jadi Penyebab Ratusan Warga Keracunan Massal di Purwakarta

Menurut Suwarto, bukan hanya warga Desa Sitiadi, istri penjual siomai juga mengalami keracunan setelah mengkonsumsi makanan buatan suaminya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com