Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Penasihat DWP Kalteng Harap Perempuan Berkontribusi bagi Pembangunan Berkelanjutan

Kompas.com - 15/12/2023, 20:01 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Ivo Sugianto Sabran berharap agar para perempuan, khususnya anggota DWP dapat melakukan aksi nyata yang dimulai dari hal kecil dan sederhana, tetapi mampu menghasilkan perubahan luar biasa dalam berkontribusi bagi pembangunan berkelanjutan.

Pernyataan tersebut disampaikan Ivo sesuai dengan tema peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 DWP tentang “Peran Strategis Perempuan dalam Pembangunan Berkelanjutan”. Kegiatan ini telah diselenggarakan di Gedung Dharma Wanita Provinsi Kalteng, Selasa (12/12/2023).

Dalam sambutannya, Ivo menyampaikan penghargaan dan apresiasi kepada seluruh pengurus DWP se- Kalteng atas kontribusinya selama ini.

Ia mengungkapkan bahwa ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan bersama, terutama bagi anggota DWP.

Baca juga: Usaha Rintisan, Ekspansi atau Tidak di Tahun Politik?

"Seperti diketahui, Indonesia saat ini sedang menghadapi tahun politik, yakni Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Sebagai perempuan (anggota DWP) diharapkan dapat menjadi pemilih yang cerdas. Suara kita diharapkan dapat menjadi pendorong perubahan menuju kemajuan bangsa dan negara yang lebih baik,” ujar Ivo dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (15/12/2023).

Oleh karena itu, lanjut dia, anggota DWP perlu menjaga sikap dan perilaku, serta memastikan bahwa tindakannya tidak merugikan organisasi.

Aspek selanjutnya yang ditekankan Ivo adalah mengenai kekerasan terhadap perempuan dan anak, termasuk kekerasan fisik dan non-fisik, kekerasan seksual, serta perundungan. Menurutnya, tingkat kenaikan kasus ini sangat memprihatinkan di Indonesia.

Sebagai kaum perempuan, kata Ivo, anggota DWP harus mendukung pemerintah dalam upaya mengentaskan dan mencegah peningkatan kasus-kasus tersebut.

Baca juga: Venezuela dan Guyana Sepakat Tak Pakai Kekerasan untuk Selesaikan Sengketa Perbatasan

"Semua dimulai dari keluarga, yang merupakan sekolah utama dan pertama dalam membentuk karakter anak serta menjadi tempat berlindung bagi anak dan perempuan," jelasnya.

Kemudian, aspek yang terkait dengan misi DWP untuk meningkatkan kesejahteraan anggota melalui bidang ekonomi.

Sebagai dukungan di bidang tersebut, Ivo berharap, anggota DWP dapat menjadi motor penggerak perekonomian dengan meningkatkan sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

“Seperti yang kita ketahui, banyak pelaku UMKM perempuan di Kalteng yang selalu bersemangat untuk meningkatkan kelas UMKM mereka," imbuhnya.

Baca juga: Wagub Kalteng Sebut Sinergitas Jadi Kunci Utama untuk Berdayakan UMKM Daerah

Dalam kesempatan itu, Ivo juga mengingatkan anggota DWP yang merupakan istri aparatur sipil negara (ASN) agar terus memberikan dukungan moril terhadap aktivitas dan tugas suami yang telah berdedikasi pada pelayanan kepada bangsa dan negara, terutama bagi kemajuan pembangunan di Kalteng.

Ia berharap, gerakan dan kontribusi anggota DWP dapat memberikan dampak nyata melalui berbagai kegiatan sosial yang dilakukan.

“Ini menjadi bukti kepedulian kaum perempuan, khususnya istri ASN dalam meningkatkan kesejahteraan, terutama bagi anggota serta masyarakat," tutur Ivo.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Regional
Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Regional
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com