Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Mobil Minibus Nekat Lawan Arah di Tol Pekanbaru-Dumai

Kompas.com - 25/11/2023, 22:49 WIB
Idon Tanjung,
Farid Assifa

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Sebuah mobil minibus nekat melawan arah di ruas jalan tol Pekanbaru-Dumai, Riau.

Mobil minibus melawan arus di jalan tol Pekanbaru-Dumai terjadi pada Jumat (24/11/2023), sempat direkam pengendara lain hingga viral di media sosial.

"Tidak untuk ditiru! Belum diketahui kenapa mobil tersebut melawan arah di Tol Pekanbaru-Dumai," keterangan dari video yang diunggah instagram @kabarpekanbaru, Sabtu (25/11/2023).

Baca juga: Viral, Polisi Solo Amankan Mobil yang Simpan 2 Bayi di Bagasi Mobil

Dalam video tersebut, terlihat mobil minibus berwarna hitam melaju cukup kencang berlawanan arah. Namun, tidak begitu jelas apa jenis kendaraan tersebut.

Aksi pengemudi itu sangat berbahaya sehingga menjadi perhatian kepolisian lalu lintas.

Satuan Patroli Jalan Raya (Sat PJR) Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau, kini tengah mengidentifikasi mobil melawan arah di jalan tol Pekanbaru-Dumai tersebut.

"Kami sedang mengidentifikasi kendaraan serta pengemudinya," kata Kasat PJR Ditlantas Polda Riau, AKBP Budi Setiawan kepada wartawan melalui pesan WhatsApp, Sabtu.

Budi menyebut, pihaknya belum mengetahui nomor polisi kendaraan karena tidak terlihat jelas dari rekaman CCTV.

"Identitas pengemudi masih didalami," ujar Budi.

Budi mengatakan, mobil minibus melawan arah itu putar balik di bahu jalan tol Pekanbaru-Dumai di KM 100+400 Jalur A.

Dari rekaman CCTV, mobil itu melawan arus dari arah gerbang Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis menuju ke Pekanbaru.

Baca juga: Viral, Proposal Pembangunan Masjid di Pekalongan Capai Rp 12 M, Kades Sebut Penipuan

Dugaan sementara kendaraan tersebut salah memilih jalur arah gerbang Dumai.

"Pengendara mobil diduga salah mengambil jalur, sehingga memutar arah di jalur yang tidak pada mestinya untuk mengarah kembali ke persimpangan Kilometer 97 yang mengarah ke Dumai," kata Budi.

Menurutnya, kejadian ini tidak berdampak pada arus lalu lintas di jalan bebas hambatan itu,

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com