Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Rendam Kawasan Barat Selatan Aceh, Jalan Nasional Tak Bisa Dilalui

Kompas.com - 21/11/2023, 15:26 WIB
Zuhri Noviandi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDA ACEH, KOMPAS.com- Banjir akibat intensitas hujan tinggi melanda sejumlah daerah di wilayah Barat Selatan (Barsela) Aceh. Dampaknya, permukiman warga hingga jalan nasional tergenang air.

Berdasarkan data Badan Penanggulan Bencana Aceh (BPBA), banjir melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, hingga Aceh Selatan.

Kepala BPBPA Ilyas, mengatakan, di Aceh Jaya banjir merendam sebanyak 22 desa di enam kecamatan pasca diguyur hujan pada Senin (20/11/2023) sekitar pukul 18.00 WIB.

“Hujan dengan intensitas tinggi telah menyebabkan tergenangnya air, meluapnya air sungai, serta longsor di wilayah Kabupaten Aceh Jaya,” kata Ilyas dalam keterangannya, Selasa (21/11/2023).

Baca juga: Banjir Landa Aceh Selatan, Akses Jalan Nasional Lumpuh

Dari musibah itu, total korban terdampak banjir sebanyak 1.195 KK / 3.227 jiwa. Namun, dalam peristiwa ini tidak ada warga yang mengungsi dan kondisi terakhir air mulai surut.

Sementara di Aceh Barat banjir merendam sebanyak 40 desa dalam 8 kecamatan yaitu Kecamatan Pante Ceureumen, Kecamatan Sungai Mas, Kecamatan Woyla Timur, Kecamatan Woyla Barat, Kecamatan Woyla Induk, Kecamatan Kaway XVI, Kecamatan Meureubo, dan Kecamatan Johan Pahlawan.

“Pasca-diguyur hujan mengakibatkan meluapnya air sungai sehingga terjadi banjir dan merendam rumah warga dan badan jalan. Untuk korban dan pengungsi masih dalam pendataan,” ujarnya.

Banjir yang merendam masjid di Aceh Jaya, Selasa (21/11/2023).DOKUMENTASI BPBD ACEH Banjir yang merendam masjid di Aceh Jaya, Selasa (21/11/2023).

Selain itu, kata Ilyas, banjir juga merendam puluhan Desa di Kabupaten Nagan Raya dan hingga saat ini air belum surut.

Baca juga: Banjir di Landak Kalbar Surut, Pengungsi Kembali ke Rumah dan Jembatan Rusak Diperbaiki

Banjir yang melanda wilayah setempat, faktor debit air sungai Krueng Tripa meluap sehingga memicu terjadinya banjir yang menggenangi rumah warga dan fasilitas umum lainnya.

“Banjir dengan ketinggian rata-rata 30 cm merendam rumah warga di 30 gampong (desa) pada 8 kecamatan sejak kamis (16/11) pukul 14.00 WIB dini hari,” sebutnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bentuk Gunung Api di Indonesia dan Contohnya

Bentuk Gunung Api di Indonesia dan Contohnya

Regional
Ekspor Timah Bangka Belitung Anjlok, Pendapatan Bea Cukai Sampai Nol

Ekspor Timah Bangka Belitung Anjlok, Pendapatan Bea Cukai Sampai Nol

Regional
Mahasiswa Kedokteran 'Nge-prank' Curi Mobil Teman Koas di Rumah Sakit, Kini Terancam Penjara

Mahasiswa Kedokteran "Nge-prank" Curi Mobil Teman Koas di Rumah Sakit, Kini Terancam Penjara

Regional
Warga Resah Aktivitas Tempat Hiburan Malam di Banyumas, Ada Promo Khusus Pakai Istilah Pendidikan

Warga Resah Aktivitas Tempat Hiburan Malam di Banyumas, Ada Promo Khusus Pakai Istilah Pendidikan

Regional
Banjir Ngarai Sianok Bukittinggi, Air Sampai Atap Rumah

Banjir Ngarai Sianok Bukittinggi, Air Sampai Atap Rumah

Regional
Optimalkan Pengelolaan Sampah di TPA Lelang, Bupati Aulia Serahkan Bulldozer D3 kepada DLHP HST

Optimalkan Pengelolaan Sampah di TPA Lelang, Bupati Aulia Serahkan Bulldozer D3 kepada DLHP HST

Regional
Mayat Misterius yang Tertimpa Potongan Beton di Banjar Kalsel Diduga Pemulung Besi Bekas

Mayat Misterius yang Tertimpa Potongan Beton di Banjar Kalsel Diduga Pemulung Besi Bekas

Regional
Caleg PDI-P di Banyumas Mundur akibat Sistem Komandate, KPU Klarifikasi

Caleg PDI-P di Banyumas Mundur akibat Sistem Komandate, KPU Klarifikasi

Regional
Korupsi Dana Hibah Pilkada, 5 Eks Anggota KPU Aru Maluku Divonis 1,5 Tahun Penjara

Korupsi Dana Hibah Pilkada, 5 Eks Anggota KPU Aru Maluku Divonis 1,5 Tahun Penjara

Regional
Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Regional
Pengungsi Rohingya Kabur di Aceh Barat, Aktivis Sebut Ada Pembiaran

Pengungsi Rohingya Kabur di Aceh Barat, Aktivis Sebut Ada Pembiaran

Regional
3 Bulan Upah Belum Dibayar, Puluhan 'Cleaning Service' RSUD Nunukan Mogok Masal

3 Bulan Upah Belum Dibayar, Puluhan "Cleaning Service" RSUD Nunukan Mogok Masal

Regional
Kecelakaan Truk di Tol Semarang, Sopir Asal Malang Tewas

Kecelakaan Truk di Tol Semarang, Sopir Asal Malang Tewas

Regional
Masih Ada 6 Nelayan Aceh Ditahan di Thailand

Masih Ada 6 Nelayan Aceh Ditahan di Thailand

Regional
PDIP Usung 5 'Incumbent' Kepala Daerah di Pilkada Bangka Belitung

PDIP Usung 5 "Incumbent" Kepala Daerah di Pilkada Bangka Belitung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com