Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trigana Air Hentikan Penerbangan ke Oksibil akibat Gangguan Keamanan

Kompas.com - 27/09/2023, 09:04 WIB
Andi Hartik

Editor

JAYAPURA, KOMPAS.com - Manajemen Trigana Air menghentikan penerbangan ke Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, akibat faktor keamanan. Maskapai penerbangan itu akan membuka kembali penerbangan setelah situasi di Oksibil dipastikan aman.

Deputy Area Manager Papua Trigana Air Ahmad Irwan Rochendi mengatakan, pihaknya masih menunggu status safety clearance untuk membuka kembali penerbangan Jayapura-Oksibil.

"Kami masih menunggu hasil rapat yang dilaksanakan di Oksibil dan bila tim safety menyatakan aman maka kami akan menjadwalkan kembali penerbangan ke kawasan itu," kata Ahmad Irwan Rochendi di Sentani, Jayapura, Selasa (26/9/2023), seperti dikutip Antara.

Baca juga: 9 Warga Dievakuasi Usai KKB Lakukan Penembakan dan Pembakaran di Pegunungan Bintang

Manajemen Trigana Air menghentikan penerbangan ke Oksibil sejak Selasa (19/9/2023) setelah terjadi gangguan keamanan akibat ulah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di daerah itu.

Sebelumnya, Trigana Air mengoperasikan dua pesawat jenis ATR yang melayani rute Jayapura-Oksibil pulang pergi. Satu untuk pesawat penumpang dan satu untuk pesawat kargo.

Baca juga: KKB Diduga Bakar Rumah Dinas DPRD dan Kios Warga di Pegunungan Bintang

Untuk penumpang, pesawat itu bisa mengangkut 45 orang.

Kepala Unit Pengelola Bandar Udara (UPBU) Oksibil Agus Hadi mengakui bahwa Trigana Air masih menghentikan aktivitas penerbangannya. Pihaknya memang menyerahkan sepenuhnya kepada pihak maskapai terkait operasi penerbangan.

Saat ini, Bandara Oksibil hanya melayani penerbangan pesawat berbadan kecil yang terbang dari Tanah Merah.

Sebelumnya, terjadi gangguan keamanan akibat ulah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan. Satu anggota Brimob Sulawesi Utara bernama Briptu Agung gugur setelah tertembak oleh KKB di Distrik Serambakon saat personel gabungan melakukan patroli di wilayah tersebut, Senin (18/9/2023).

KKB kembali melakukan penembakan terhadap dua orang warga sipil yang sedang berada di dalam rumah di Distrik Oksibil, Senin malam. Akibatnya, dua oraang mengalami luka tembak dan dirawat di RSUD Oksibil.

Pada Selasa (19/9/2023) pagi, KKB kembali berulah dengan melakukan aksi penembakan terhadap seorang anggota Satpol PP yang hendak berangkat ke kantor di Distrik Oksibil. Korban mengalami luka tembak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com