Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Daging Ayam di Kabupaten Semarang Masih Tinggi, Penjual Sate Kurangi Ukuran

Kompas.com - 26/05/2023, 14:03 WIB
Dian Ade Permana,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

UNGARAN, KOMPAS.com - Sebulan setelah lebaran, harga daging ayam di Pasar Suruh Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, masih terhitung tinggi. Tingginya harga ini diperkirakan karena berkurangnya stok daging ayam.

Menurut pedagang daging ayam, Jamilah, saat ini harga berkisar Rp 37.000 hingga Rp 39.000.

"Ya harga memang belum turun-turun, masih tinggi. Bingung jualnya karena harga tinggi, pembeli berkurang," ungkapnya, Jumat (26/5/2023).

Baca juga: Harga Daging Ayam di Purworejo Tembus Rp 38.000 Per Kilogram, Pedagang Mengeluh Jualan Turun

"Kalau turun paling sekitar Rp 1.000-an kemarin. Setelah Rp 39.000 per kilogram menjadi Rp 38.000 per kilogram dan sekarang Rp 37.000 per kilogram," ujarnya.

Menurut Jamilah, karena harga daging ayam masih terhitung tinggi, minat pembeli mengalami penurunan. Saat ini dirinya hanya bisa menjual daging ayam sebanyak 70 kilogram per hari.

"Kalau pas situasi normal, bisa jual sampai satu kuintal per hari. Memang sekarang berkurang karena faktor harga tersebut," terangnya.

Dia menduga tingginya harga dikarenakan stok daging ayam yang menipis.

"Kemarin pas Lebaran kan banyak permintaan. Sekarang mungkin kondisinya belum pulih, jumlahnya belum kembali seperti semula," kata Jamilah.

Pembeli bernama Ayu mengakui saat ini harga daging ayam masih tinggi. Dia yang setiap hari membeli daging ayam untuk sate, menilai keadaan ini tidak menguntungkan.

"Saya beli daging ayam tiap hari untuk dibuat sate, sekarang jumlahnya berkurang," ungkapnya.

"Kalau buat sate memang saat ini potongan daging ayamnya lebih kecil, nanti kalau harga sudah turun kembali ke ukuran normal lagi. Kalau tidak begitu tidak dapat keuntungan, pembeli sate pada maklum karena memang kondisinya seperti ini," kata Ayu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Regional
Banjir Rob Demak, Kerugian Petambak Ikan Capai 14 Miliar Setahun Terakhir

Banjir Rob Demak, Kerugian Petambak Ikan Capai 14 Miliar Setahun Terakhir

Regional
Sebelum Meninggal, Haerul Amri Keluhkan Mata Perih dan Kebas

Sebelum Meninggal, Haerul Amri Keluhkan Mata Perih dan Kebas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com