Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Pengadaan Mobil Listrik di Solo, Gibran Malah Mau Beli Motor Listrik

Kompas.com - 19/05/2023, 18:53 WIB
Labib Zamani,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan pihaknya tidak melakukan pengadaan mobil listrik di Solo, Jawa Tengah. Dia mengatakan ada hal yang lebih prioritas ketimbang membeli mobil listrik.

"Kita nggak ada pengadaan (mobil listrik). Kita miskin. Ora (tidak miskin), prioritase yang lain sik," kata putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu, di Solo, Jawa Tengah, Jumat (19/5/2023).

Meski begitu, Gibran mengaku pihaknya akan melakukan pengadaan motor listrik.

Baca juga: Pemerintah Subsidi Sejuta Motor Listrik, Pengamat Transportasi: Ampun Deh, Disuruh Motoran Sampai Tua

"Kemarin kita beli motor listrik belum dapat (subsidi). Tapi kita tetap beli karena kita pioner," ungkap dia.

Ditanya berapa unit motor listrik yang akan dibeli termasuk diperuntukan untuk siapa saja, Gibran masih enggan membeberkan lebih jauh.

"Rasah (enggak usah) dibahas. (Buat siapa) nanti saja ya. Kita pengin jadi pioner. (Berapa unit) nanti saja. Nanti saja kalau sudah beli baru diberitakan," jelas suami Selvi Ananda.

Gibran juga masih enggan menyampaikan secara detail mengenai anggaran yang disiapkan untuk pengadaan motor listrik.

Dimungkinkan motor listrik ini akan diperuntukan tidak hanya lurah, tetapi juga para camat. Gibran menilai kinerja para lurah dan camat di Solo sesuai yang diharapkan. Menurutnya, para lurah dan camat perlu adanya apresiasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Solo agar semangat melayani masyarakat.

"Mengko wae nak wis tuku fotonen (nanti saja kalau sudah beli difoto). Kita jadi yang pertama untuk motor listrik. Soalnya saya melihat lurah, camat ini kerjanya baik semua yang sekarang. Ben (agar) semangat kabeh (semua)," ungkap Gibran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Oknum Polisi di Flores Timur Diduga Aniaya Awak Kapal

Oknum Polisi di Flores Timur Diduga Aniaya Awak Kapal

Regional
Calon Jemaah Haji Kabupaten Semarang Didominasi Petani

Calon Jemaah Haji Kabupaten Semarang Didominasi Petani

Regional
Soal Calon Menteri Kabinet, Gibran: Keputusan Presiden Terpilih

Soal Calon Menteri Kabinet, Gibran: Keputusan Presiden Terpilih

Regional
Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Regional
Cerita Bataona, dari Jurnalis 'Terpanggil' Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Cerita Bataona, dari Jurnalis "Terpanggil" Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Regional
Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Regional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic' di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic" di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Regional
Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Regional
Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Regional
Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Regional
Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Regional
Soal 'Presidential Club', Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Soal "Presidential Club", Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Regional
Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com