Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbaiki Motor Saat Banjir, 2 Pemuda di Dayeuhkolot Tersetrum, 1 Tewas

Kompas.com - 09/05/2023, 21:33 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Michael Hangga Wismabrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saat terjadi banjir, seorang pemuda bernama Riyan Nur Hidayat (25) warga Kampung Bojongasih, Desa Dayeuhkolot, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, tewas tersetrum.

"Ya betul, terkena sengatan listrik itu akibat korsleting dan di sana sedang banjir," kata Kepala Desa Dayeuhkolot Yayan Setiana saat dikonfirmasi, Selasa (9/5/2023). 

Menurut Yayan, insiden tersebut berawal saat seorang warga setempat bernama Rian Nur Yana meminjam alat gerinda milik korban. Alat tersebut hendak digunakan untuk memperbaiki sepeda motornya.

Baca juga: Pria di Riau Tewas Tersetrum Saat Main Ponsel Sambil Dicas

"Jadi Rian Nur Yana mau memperbaiki motor enggak ada gerinda, nah motornya akhirnya di bawa ke rumah korban (Riyan) karena hanya korban yang punya alat itu," kata dia.

Lalu saat Riyan menggunakan ala Gerinda tersebut, tiba-tiba terjadi korsleting dan membuatnya tersetrum.

Baca juga: Bersihkan Pekarangan Lapas, Napi Kasus Narkotika Tewas Tersetrum

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com