Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Posko Mudik Unik di Gombel Semarang, Ada Tenda dengan Fasilitas Lengkap dan Gratis

Kompas.com - 18/04/2023, 21:12 WIB
Sabrina Mutiara Fitri,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Ada satu posko mudik unik yang terletak di kawasan Gombel, Kota Semarang. Tepatnya di tanjakan sisi kiri jalan raya, sebelum Hotel Alam Indah.

Sejumlah tenda kemah dipasang rapi di tanah yang lapang.

Uniknya, tidak hanya tempat menginap, posko mudik satu ini menyiapkan berbagai fasilitas mulai dari dapur umum, bengkel, tenda medis, mushala, hingga tempat mandi cuci kakus (MCK).

Tidak hanya itu, pemudik yang beristirahat atau menginap di Posko Mudik Gombel ini juga dapat melihat pemandangan indah Kota Semarang dari Semarang bagian atas.

Baca juga: Ganjar Naik Helikopter Bareng Menteri PUPR Pantau One Way Tol Cikampek-Semarang

Koordinator Lapangan Posko Mudik Gombel, Joko Purwanto, mengatakan, posko mudik ini sudah berdiri sejak tahun 2015 lalu.

Dirinya menyebut, posko ini dibentuk oleh berbagai relawan lintas komunitas Kota Semarang yang sama-sama memiliki misi sosial.

"Dulu ceritanya kami itu para pecinta alam, terus merambah ke dunia relawan. Maka konsepnya dibuat tenda-tenda seperti ini. Karena ingin mengenalkan kepada pemudik kalau Semarang punya view yang indah kalau dilihat dari Gombel atas ini," ucap Joko, kepada Kompas.com, pada Selasa (18/4/2024).

Joko mengatakan, terdapat 10 tenda penginapan yang muat diisi sekiranya 4 hingga 5 orang per tenda.

Selain tenda, pemudik juga mendapatkan sejumlah fasilitas seperti makan dan minum, perbengkelan, hingga keselamatan medis secara gratis.

"Di sini gratis, karena semua ini dari giat relawan. Pokoknya semua gratis dan silakan enjoy di sini," ucap dia.

Sejak dibukanya Posko Mudik Gombel pada tanggal 15 April lalu, Joko menyebut, sudah ada puluhan pemudik dari berbagai daerah yang mempir di Posko Mudik Gombel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com