Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dumai Pertama Kalinya Dapat Piala Adipura, Wali Kota: Terima Kasih Relawan-relawan Kebersihan

Kompas.com - 02/03/2023, 09:26 WIB
Idon Tanjung,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com- Kota Dumai di Provinsi Riau meraih Piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Piala Adipura pertama kalinya diraih oleh daerah yang dijuluki Kota Minyak itu, sejak berdiri 20 April 1999.

Piala Adipura diterima Wali Kota Dumai Paisal, yang diserahkan Menteri LHK Siti Nurbaya, di Jakarta, Selasa (28/2/2023).

Baca juga: Banda Aceh Dapat Piala Adipura, Pasukan Oranye Terima Bonus Rp 889 Juta

Kepada Kompas.com, Wali Kota Dumai, Paisal mengaku sangat bersyukur mendapat penghargaan tertinggi di bidang lingkungan itu. Ia menyampaikan terima kasih kepada semua pihak.

"Alhamdulillah, kami sangat bersyukur. Pertama, kami berterima kasih pada semua lapisan masyarakat dan dinas Terkait. Terutama relawan-relawan kebersihan di tingkat kelurahan," ucap Paisal melalui pesan WhatsApp, Kamis (2/3/2023).

Penghargaan ini, kata dia, menjadi suatu motivasi bagi semua pihak, agar lebih optimal lagi dalam penanganan sampah.

"Dan kami berharap, komitmen kita bersama untuk membuang sampah pada tempatnya," ujar Paisal.

Paisal mengatakan, Khidmat Kebersihan Pemerintah Kota (Pemkot) Dumai yang merupakan salah satu program unggulan Paisal.

Baca juga: Mesin Meledak, Tukang Cat Pembatas Jalan Tol Pekanbaru-Dumai Alami Luka Bakar

Dumai memiliki sebanyak 353 orang petugas kebersihan, yang khusus menangani sampah di daerah yang bersebelahan dengan Malaysia itu.

Ratusan petugas kebersihan, itu menjalankan tugasnya masing-masing.

Ada yang menyapu jalan, pengangkut sampah ke truk, serta operator alat berat.

"Program Dumai Berkhidmat itu difokuskan dalam mengatasi permasalahan sampah dan kebersihan lingkungan serta keindahan. Alhamdulillah, akhirnya membuahkan hasil Piala Adipura. Terima kasih untuk 353 petugas keberihan yang telah berjasa untuk Kota Dumai," ucap Paisal.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

2 Ruko di Bengkalis Riau Terbakar, 4 Orang Tewas

2 Ruko di Bengkalis Riau Terbakar, 4 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 2 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Muncul River Tubing di Semarang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Muncul River Tubing di Semarang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Desa Nawakote Dilanda Hujan Abu

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Desa Nawakote Dilanda Hujan Abu

Regional
Bocah SD di Grobogan Jadi Korban Asusila Ayah Angkat, Hamil 8 Bulan

Bocah SD di Grobogan Jadi Korban Asusila Ayah Angkat, Hamil 8 Bulan

Regional
Ngesti Kembalikan Formulir Pilkada Kabupaten Semarang di Gerindra, Sinyal Koalisi dengan PDI-P Menguat

Ngesti Kembalikan Formulir Pilkada Kabupaten Semarang di Gerindra, Sinyal Koalisi dengan PDI-P Menguat

Regional
Diisukan Pakai Bumbu Ganja, Pemilik Mi Racing Bardi Buka Suara

Diisukan Pakai Bumbu Ganja, Pemilik Mi Racing Bardi Buka Suara

Regional
Ditargetkan Jadi Daerah Penyangga Pangan IKN, Kalsel Jamin Ketersediaan Pupuk

Ditargetkan Jadi Daerah Penyangga Pangan IKN, Kalsel Jamin Ketersediaan Pupuk

Regional
Bupati Halmahera Utara Kejar dan Bubarkan Demonstran Pakai Parang

Bupati Halmahera Utara Kejar dan Bubarkan Demonstran Pakai Parang

Regional
Ungkap Risiko Bahaya Banjir Lahar Gunung Ibu, BNPB Tak Ingin Kejadian di Gunung Marapi Terulang

Ungkap Risiko Bahaya Banjir Lahar Gunung Ibu, BNPB Tak Ingin Kejadian di Gunung Marapi Terulang

Regional
Cerita Warga di Ponorogo Tandu Nenek Sejauh 2 Km Berobat, Derita Jalan Rusak Bertahun-tahun

Cerita Warga di Ponorogo Tandu Nenek Sejauh 2 Km Berobat, Derita Jalan Rusak Bertahun-tahun

Regional
Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka

Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka

Regional
Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com