Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Revitalisasi Keraton Solo, Gibran Akan Pakai Dana Hibah UEA untuk Percantik Kolam Renang Tirtomoyo Manahan

Kompas.com - 14/02/2023, 14:12 WIB
Labib Zamani,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kolam renang Tirtomoyo di Jalan Menteri Supeno Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjasari, Solo, Jawa Tengah bakal dipercantik.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan pihaknya akan memakai sebagian dana hibah dari Pemerintah Uni Emirat Arab (UEA) untuk mempercantik kolam renang di utara Stadion Manahan itu.

"Kolam renang tinggal mempercantik. Wis tak geser juga anggarannya. Anggaran hibah (UEA)," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Selasa (14/2/2023).

Baca juga: Gibran Gunakan Sebagian Dana Hibah UEA untuk Revitalisasi Keraton Solo

Terkait besaran anggaran hibah yang dipakai untuk mempercantik kolam renang tersebut, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu hanya mengatakan cukup.

"Adalah (anggarannya). Yang penting bersih, kamar mandinya bersih, ora lumuten (tidak lumutan)," terang suami Selvi Ananda.

Gibran mengatakan penggeseran dana sebagian dana hibah UEA untuk kolam renang Tirtomoyo Manahan dilakukan agar lebih terawat. Menurutnya, untuk menjadikan kolam renang tersebut menjadi berstandar internasional biayanya banyak.

"Kalau pengin standar APG kemarin mahal. Ini yang paket hemat aja yang penting warga bisa pakai," ujar Gibran.

Di sisi lain, Gibran juga menggeser sebagian alokasi dana hibah UEA untuk revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta atau Keraton Solo.

Diketahui, Solo menerima dana hibah dari Pemerintah UEA senilai USD 15 juta atau setara Rp 236 miliar.

Baca juga: Kemenag dan UEA Teken MoU Pengelolaan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Terkait jumlah dana hibah yang dipakai untuk revitalisasi Keraton Solo, Gibran enggan menyebutkan nilainya. Ayah Jan Ethes Srinarendra menyebut bahwa dana hibah yang disiapkan tersebut cukup untuk merevitalisasi Keraton Solo fase pertama.

"Lumayan cukup untuk fase satu cukuplah ya," ungkap dia.

Gibran mengaku dirinya sudah berkoordinasi dengan kementerian terkait penggunaan sebagian dana hibah tersebut untuk revitalisasi Keraton Solo.

"Sudah, sudah koordinasi. Proposalnya kita revisi. Kemarin sudah saya rapatkan Senin ini kita ngirim proposal baru cuna geser itu saja (penggunaan sebagian dana hibah untuk keraton)," jelas Gibran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com