Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Basuki Puji Sabo Dam Merapi yang Berfungsi Jadi Irigasi

Kompas.com - 22/01/2023, 09:28 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Khairina

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meresmikan Sabo Dam Menayu, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (21/1/2023). 

Sabo Dam Menayu merupakan salah satu inovasi yang menyatukan fungsi sabo dam sebagai penahan pasir lahar Gunung Merapi sekaligus irigasi untuk pertanian.

"Saya kira itu ide, inovasi bahwa selama ini kan sabo dam itu ada beberapa, hanya yang untuk tampungan pasir namanya sent packet, ada yang pengarah lahar. Kalau ini namanya Dam konsolidasi untuk meningkatkan dasar sungai supaya dia tidak tergerus," jelas Basuki seusai kegiatan.

Baca juga: Truk Bermuatan Tebu Diterjang Banjir Saat Lewati Sabo Dam Sungai, 4 Orang Hilang

Basuki melanjutkan, Sabo Dam Menayu dilengkapi dengan struktur intake sehingga dapat mengalirkan air ke lahan pertanian warga sekitarnya.

"Kalau hanya itu (penahan pasir), petani tidak dapat apa-apa kecuali tidak degradasi dasar sungai. Untuk itu dibikinkan intake untuk saluran irigasi sehingga bisa untuk mengaliri irigasi, jadi ngirit, sambil menyelam minum air," papar Basuki.

Basuki melanjutkan, sabo dam telah memiliki master plan yang akan terus dibangun di sungai-sungai yang berhulu di Gunung Merapi sesuai dengan potensi arah erupsi gunung tersebut.

Baca juga: Menteri Basuki: Selama Regulasi Belum Diubah, Moge Tidak Diizinkan Masuk Tol

Saat ini tercatat ada 272 sabo dam di 15 sungai dan 23 di antaranya dibangun di Sungai Pabelan, wilayah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. 

"Saya kira enggak akan selesai kalau selama dia (Gunung Merapi) meletus. Kita terus (membangun) tapi master plannya ada, jadi kita bikin sabo dam bukan di sembarang tempat, kan kita prediksi akan meletus ke arah tenggara, timur, arah selatan, kita tututi terus," papar Basuki.

Kepala Desa Menayu, Kecamatan Muntilan, Arwanto mengatakan, irigasi sangat dibutuhkan oleh masyarakat khususnya petani di wilayahnya.

Sebelum ada irigasi sabo dam, warga mengambil air dari Sungai Bangkong.

"Irigasi ini sangat dibutuhkan warga, sebelumnya ambil air dari Sungai Bangkong, sekarang dari Sungai Pabelan," katanya. 

Sejauh ini, irigasi dari Sabo Dam Menayu bisa mengaliri air untuk sekitar 60 hektar lahan pertanian di sisi timur.  Sedangkan di sisi barat sedang dipersiapkan intakenya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Regional
Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com