Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Deras dan Angin Kencang di Sikka, Rumah Warga Ambruk Tertimpa Pohon Tumbang

Kompas.com - 08/11/2022, 17:25 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MAUMERE, KOMPAS.com - Hujan deras dan angin kencang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (8/11/2022). Akibatnya, pohon tumbang dan merusak rumah warga.

Rumah yang rusak akibat pohon tumbang itu berada di RT 017 RW 005 Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur. Rumah yang dihuni empat orang itu ambruk tertimpa pohon asam.

Daniel Linome (50), pemilik rumah, mengatakan, insiden pohon tumbang itu terjadi sekitar pukul 14.30 Wita.

Baca juga: Pernah Kritik Pemerintah dengan Naik Papan Reklame, Kini Agustinus Panjat Tower Setinggi 43 Meter di Sikka

"Kejadiannya tadi menjelang sore. Saat itu kondisinya lagi hujan dan angin kencang," ujar Daniel saat ditemui wartawan di lokasi.

Sedari awal, Daniel sudah menduga bahwa pohon tersebut akan tumbang. Sebab, kondisinya sudah lapuk.

Baca juga: Kebakaran Rumah yang Tewaskan Nenek di Sikka Diduga karena Korsleting

Bahkan, sebulan lalu, salah satu dahannya patah dan menimpa dapur rumah. Karena itu, saat hujan dan angin kencang melanda, mereka langsung menghindar.

"Puji Tuhan kami semua selamat," katanya.

Daniel menyebutkan, kerugian material akibat kejadian itu diperkirakan mencapai puluhan juta. Ia berharap ada bantuan dari pemerintah setempat.

Ketua RT 017 RW 005, Maria Valensia Sepe mengatakan, Daniel dan keluarganya akan dievakuasi sementara ke salah satu rumah warga. Mereka akan menetap sementara sembari menunggu bantuan dan perbaikan rumah.

"Saya sudah laporkan kejadian ini ke Pak Lurah. Dari lurah nanti akan diteruskan ke camat dan instansi di tingkat kabupaten," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com