Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Ditemukan Tewas Gantung Diri, Putra Mantan Bupati Grobogan Sempat Datang Wisuda Kampus

Kompas.com - 22/09/2022, 13:58 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Polisi mengungkap motif kasus bunuh diri yang menimpa PA (29), putra mantan Bupati Grobogan Agus Supriyanto (periode 2001-2006).

Dari pemeriksaan kepolisian, mahasiswa Universitas swasta di Surakarta itu nekat mengakhiri hidup diduga karena permasalahan di kampus.

Kasat Reskrim Polres Grobogan AKP Afiditya Arief Wibowo mengatakan, menurut keterangan keluarga korban ada permasalahan di kampus.

Berdasarkan pemeriksaan medis, korban murni dinyatakan meninggal dunia akibat gantung diri.

Sebelumnya, korban ditemukan tewas gantung diri di rumahnya di Kelurahan Kuripan, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Selasa (20/9/2022).

Baca juga: Ini Motif Putra Mantan Bupati Grobogan Gantung Diri

Kondisi korban

Asisten rumah tangga, Supriyanti (39) pertama kali menemukan korban sudah tak bernyawa pada sekitar pukul 08.30 WIB.

Saat itu, posisi korban sudah tergantung dengan seutas tali plastik yang dikaitkan dengan tiang kayu di teras belakang rumah.

Melihat kejadian itu, Supriyanti kaget dan langsung berlari menginformasikan kepada orangtua korban yang juga tinggal di lokasi kejadian.

Selanjutnya kasus tersebut dilaporkan ke Mapolsek Purwodadi.

Petugas yang diterjunkan ke lokasi kejadian menemukan barang bukti berupa tali plastik kuning sepanjang 5,2 meter.

Berdasarkan pemeriksaan, ada bekas jeratan tali melingkar pada leher bagian atas jakun sedalam 0,5 sentimeter.

Tidak ditemukan luka atau bekas kekerasan lain pada tubuh korban.

Berpamitan wisuda

Camat Purwodadi Tondi Sumarjaka menambahkan, berdasarkan keterangan dari orangtua, korban terakhir kali terlihat pada Senin (19/9/2022).

Pada pukul 05.00 WIB, korban berpamitan ke Surakarta untuk melangsungkan wisuda.

"Diduga ada masalah di kampus yang menyebabkan korban nekat gantung diri," ucap dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus, Desa Waowala Dilanda Hujan Abu

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus, Desa Waowala Dilanda Hujan Abu

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik Sumbar, 2 Kendaraan Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik Sumbar, 2 Kendaraan Tertimbun

Regional
Tim Gabungan Pemkab Agam Temukan Nenek yang Hilang Usai Ikut Pengajian

Tim Gabungan Pemkab Agam Temukan Nenek yang Hilang Usai Ikut Pengajian

Regional
Senderan Pantai di Pebuahan Segera Dibangun, Bupati Jembrana Minta Warga Beri Dukungan

Senderan Pantai di Pebuahan Segera Dibangun, Bupati Jembrana Minta Warga Beri Dukungan

Regional
Satu Mahasiswa Undip Penerima KIPK Undip Mundur, Empat Lainnya Masih Membutuhkan

Satu Mahasiswa Undip Penerima KIPK Undip Mundur, Empat Lainnya Masih Membutuhkan

Regional
Mantan Wabup Flores Timur Jadi Tersangka Korupsi Internet Desa

Mantan Wabup Flores Timur Jadi Tersangka Korupsi Internet Desa

Regional
Diantisipasi, Gangguan Pembangunan 23 Proyek Nasional di Sumsel

Diantisipasi, Gangguan Pembangunan 23 Proyek Nasional di Sumsel

Regional
Seleksi CASN 2024, Pemprov Jateng Dapat Kuota 4.446 Formasi

Seleksi CASN 2024, Pemprov Jateng Dapat Kuota 4.446 Formasi

Regional
Pabrik Bata Tutup, Gerai di Lampung Kurang Stok Jelang 'Back to School'

Pabrik Bata Tutup, Gerai di Lampung Kurang Stok Jelang "Back to School"

Regional
Mantan Sekda Babel Daftar Cagub Via Nasdem, Incar Wagub dari Belitung

Mantan Sekda Babel Daftar Cagub Via Nasdem, Incar Wagub dari Belitung

Regional
Kota Malang Raih Penghargaan PPD Tingkat Nasional Tahun 2024

Kota Malang Raih Penghargaan PPD Tingkat Nasional Tahun 2024

Regional
Pemkot Batam Beri Uang Saku Rp 1 juta untuk Setiap Calon Haji

Pemkot Batam Beri Uang Saku Rp 1 juta untuk Setiap Calon Haji

Regional
Ketua Kadin Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran Penjaringan  Pilkada di PDI-P

Ketua Kadin Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran Penjaringan Pilkada di PDI-P

Regional
Pilkada Kendal, Baru Wakil Bupati yang Daftar Bakal Calon Bupati di PDIP

Pilkada Kendal, Baru Wakil Bupati yang Daftar Bakal Calon Bupati di PDIP

Regional
Pilkada 2024: Istri Mantan Bupati Maluku Tengah Daftar Bacabup di Partai NasDem

Pilkada 2024: Istri Mantan Bupati Maluku Tengah Daftar Bacabup di Partai NasDem

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com