Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Penemuan Mayat di Kawasan Pantai Marina Semarang, Diduga Sudah Dibunuh Sebelum Dibakar

Kompas.com - 13/09/2022, 13:37 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Polisi masih mendalami kasus penemuan mayat tanpa kepala dalam kondisi tubuh terbakar di Kawasan Pantai Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Terbaru, korban berjenis kelamin laki-laki itu diduga sudah dibunuh sebelum dibakar dan dimutilasi.

Namun demikian, polisi masih terus menyelidiki kasus tersebut agar menemukan titik terang.

Baca juga: Ada Fakta Baru soal Mayat Terbakar Tanpa Kepala di Semarang, Ini Kata Polisi

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan, diduga korban sudah dibunuh sebelum dibakar dan dimutilasi.

"Ada dugaan korban dibunuh dulu sebelum dibakar," jelasnya saat dikonfirmasi, Senin (12/9/2022) dikutip dari Kompas.com.

Dari hasil identifikasi polisi, jasad tersebut diduga merupakan pegawai Bapenda Kota Semarang bernama Paulus Iwan Boedi Prasetjo (51) yang dilaporkan hilang.

Sebab, di lokasi kejadian ditemukan monogram PNS dan name tag atas nama Iwan Budi.

"Selain itu polisi juga menemukan sepasang pelat nomor merah H 9799 RA yang digunakan oleh Iwan Budi," jelas dia.

DNA dikirim ke Mabes Polri

Meski demikian, pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan sampel DNA yang dikirim ke Mabes Polri untuk memastikan identitas korban.

"DNA sudah kita kirim ke Mabes Polri," ucap dia.

Dia memperkirakan, pencocokan DNA korban mencapai dua minggu.

"Kami kirim ke Jakarta perkiraan bisa sampai dua minggu," ujar dia.

Dalam kasus tersebut, polisi telah memeriksa kamera CCTV di sekitar lokasi dan sejumlah saksi.

"Keluarga dan teman kerja Iwan Budi juga sudah dimintai keterangan," imbuh dia.

Baca juga: DNA Mayat Iwan, PNS Tanpa Kepala di Semarang Dikirim ke Mabes Polri, ini Alasannya

Ada siraman bensin

Sebelumnya, Dirreskrimum Polda Jateng Kombes Djuhandani Rahardjo Puro mengatakan, mayat yang ditemukan di Kawasan Pantai Marina Semarang diduga korban pembunuhan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim SAR Gabungan Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang Luwu

Tim SAR Gabungan Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang Luwu

Regional
Seorang Petani di Sikka NTT Dikeroyok hingga Babak Belur, 3 Pelaku Ditangkap

Seorang Petani di Sikka NTT Dikeroyok hingga Babak Belur, 3 Pelaku Ditangkap

Regional
KKB Ancam dan Rampas Barang Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang

KKB Ancam dan Rampas Barang Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang

Regional
Geng Motor Tawuran Tewaskan Pelajar SMA di Lampung, 2 Orang Jadi Tersangka

Geng Motor Tawuran Tewaskan Pelajar SMA di Lampung, 2 Orang Jadi Tersangka

Regional
Ayah Perkosa Putri Kandung di Mataram Saat Istri Kerja sebagai TKW

Ayah Perkosa Putri Kandung di Mataram Saat Istri Kerja sebagai TKW

Regional
Tanah Orangtua Dijual Tanpa Sepengetahuannya, Adik Bacok Kakak di Kampar

Tanah Orangtua Dijual Tanpa Sepengetahuannya, Adik Bacok Kakak di Kampar

Regional
Warga Cianjur Kaget Wanita yang Dinikahinya Ternyata Seorang Pria

Warga Cianjur Kaget Wanita yang Dinikahinya Ternyata Seorang Pria

Regional
Saiful Tewas Usai Ditangkap Polisi, Istri: Suami Saya Buruh Tani, Tak Terlibat Narkoba

Saiful Tewas Usai Ditangkap Polisi, Istri: Suami Saya Buruh Tani, Tak Terlibat Narkoba

Regional
KLB Diare di Pesisir Selatan Sumbar, Ada 150 Kasus dan 4 Orang Meninggal

KLB Diare di Pesisir Selatan Sumbar, Ada 150 Kasus dan 4 Orang Meninggal

Regional
Guru Honorer di Maluku Dipecat Setelah 11 Tahun Mengabdi, Pihak Sekolah Berikan Penjelasan

Guru Honorer di Maluku Dipecat Setelah 11 Tahun Mengabdi, Pihak Sekolah Berikan Penjelasan

Regional
Pikap Pelat Merah Angkut Ribuan Liter Miras di Gorontalo

Pikap Pelat Merah Angkut Ribuan Liter Miras di Gorontalo

Regional
Pengantin Wanita Tak Datang di Pernikahan, Pria di Lamongan Rugi Rp 24 Juta, Kenal di Medsos

Pengantin Wanita Tak Datang di Pernikahan, Pria di Lamongan Rugi Rp 24 Juta, Kenal di Medsos

Regional
Sempat Tertutup Longsor, Jalur Ende-Wolotopo NTT Sudah Bisa Dilalui Kendaraan

Sempat Tertutup Longsor, Jalur Ende-Wolotopo NTT Sudah Bisa Dilalui Kendaraan

Regional
Kronologi Pembunuhan Wanita PSK di Kuta Bali, Korban Ditikam dan Dimasukkan dalam Koper

Kronologi Pembunuhan Wanita PSK di Kuta Bali, Korban Ditikam dan Dimasukkan dalam Koper

Regional
7 Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Daftar di PDI-P untuk Pilkada Pemalang

7 Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Daftar di PDI-P untuk Pilkada Pemalang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com