Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

70 Hektar Hutan dan Lahan di Rokan Hulu Terbakar, Api Akhirnya Padam

Kompas.com - 30/03/2022, 08:32 WIB
Idon Tanjung,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di Desa Rambah Samo Barat, Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau.

Memasuki hari ketiga, api yang menghanguskan 70 hektar hutan dan lahan di areal perbukitan itu berhasil padam pada Selasa (29/3/2022).

Tim gabungan dari Prajurit TNI Koramil 02/Rambah dan Polsek Rambah Samo serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rohul sudah mengecek ke lokasi dan menyatakan tidak ada lagi api yang menyala.

"Tadi pagi kami cek ke lokasi api sudah padam. Api padam sendiri, karena kawasan itu tanah mineral. Tinggal sedikit sisa-sisa bara api yang membakar tunggul kayu," sebut Babinsa Koramil 02/Rambah, Kodim 0313/KPR, Serka Mendrayani kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Selasa (29/3/2022).

Baca juga: Kebakaran Hutan dan Lahan di Rokan Hulu Meluas Jadi 70 Hektar, Petugas Kewalahan Padamkan Api

Serka mengatakan, dua hari sebelumnya karhutla di kawasan tersebut tidak bisa dipadamkan karena medan yang sulit.

Selain itu, angin yang bertiup kencang, membuat kebakaran cepat meluas. Luas hutan dan lahan yang awalnya terbakar 20 hektar, menjadi 70 hektar.

Petugas hanya bisa memadamkan api menggunakan kayu. Sebab, tidak ditemukan sumber air di sekitar lokasi karhutla.

"Lokasi kebakaran berada di areal perbukitan terjal, dan sulit dipadamkan. Medan yang kami tempuh ke lokasi juga sangat sulit. Hanya bisa pakai sepeda motor," kata Mendrayani.

Inilah kondisi hutan setelah dilanda kebakaran di Desa Rambah Samo Barat, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu, Riau, Selasa (29/3/2022).Dok. Koramil 02/Rambah Inilah kondisi hutan setelah dilanda kebakaran di Desa Rambah Samo Barat, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu, Riau, Selasa (29/3/2022).

Diberitakan sebelumnya, kawasan hutan dan lahan terbakar di Desa Rambah Samo Barat, Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, Minggu (27/3/2022).

Petugas gabungan dari TNI, Polri, BPBD, perangkat desa dan warga setempat, berjibaku memadamkan api.

Baca juga: 20 Hektar Hutan dan Lahan di Rokan Hulu Riau Terbakar, Api Sulit Dipadamkan

Namun, pemadaman api hanya bisa menggunakan kayu. Petugas sempat meminta bantuan pemadaman dari udara dengan helikopter water boombing.

Total hutan dan lahan yang terbakar mencapai 70 hektar. Kawasan hutan itu diduga digarap untuk dijadikan kebun sawit.

Bahkan, petugas juga menemukan spanduk bertuliskan "Tanah Ulayat (Kholipah) Sutan Mangamar Batang Samo Hulu Luhak Rambah", di sekitar lokasi kebakaran.

Pihak Polsek Rambah Samo tengah menyelidiki siapa pembakar hutan dan lahan di daerah yang dijuluki Negeri Seribu Suluk itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Regional
Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Regional
Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Regional
Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com