Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2.612 Pendaftar Tidak Lolos Seleksi CPNS dan PPPK di Batam

Kompas.com - 04/08/2021, 06:36 WIB
Hadi Maulana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Sebanyak 2.612 pendaftar calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di Batam, Kepulauan Riau, dinyatakan gugur dalam tahapan seleksi administrasi.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Batam, Hasnah menjelaskan, untuk penerimaan pada tahun ini, total pendaftar sebanyak 11.656 orang.

Pendaftaran untuk seleksi CPNS dan tenaga PPPK guru dan non-guru sudah dilakukan dalam rentang waktu satu bulan, mulai 14 Juni 2021 dan berakhir pada 26 Juli 2021.

Baca juga: PPKM Level 4 di Batam Diperpanjang, Ini Aturannya

"Namun yang melakukan submit data ke sistem hanya 11.025 orang, dengan rincian CPNS 7.983 orang dan tenaga PPPK non-guru sebanyak 324 orang, dan PPPK untuk guru sebanyak 2.718 orang," kata Hasnah melalui telepon, Selasa (3/8/2021).

Adapun dari seluruh pendaftar, sebanyak 5.610 dianggap memenuhi syarat administrasi.

Namun, sebanyak 2.373 pelamar tidak memenuhi syarat atau tidak lolos seleksi, sehingga tidak dapat melanjutkan ke tahap berikutnya.

Sementara, untuk total pendaftar PPPK non-guru sebanyak 324 orang.

Dari jumlah itu, sebanyak 85 memenuhi syarat dan yang tidak memenuhi syarat 239 pendaftar.

Baca juga: Penjelasan BKN soal Penyebab Peserta Tak Lolos Seleksi Administrasi CPNS

Kemudian untuk tenaga PPPK guru, jumlah yang mendaftar sebanyak 2.718 orang, dan dinyatakan lolos tahapan administrasi.

"Kendati demikian, ribuan pelamar yang tidak memenuhi syarat ini masih bisa mengajukan sanggahan," kata Hasnah.

Mengenai pengajuan sanggahan, dapat dilaksanakan oleh para pendaftar melalui aplikasi sscasn https://sscasn.bkn.go.id  mulai 4 - 6 Agustus 2021.

Kemudian Pemkot Batam bisa memberikan tanggapan sanggah dan melakukan verifikasi kembali sesuai dengan persyaratan umum dan khusus yang ditentukan.

"Jadi kalau keberatan dengan hasil seleksi, pendaftar masih ada kesempatan untuk menyanggah hasil seleksi," kata Hasnah.

Hasnah melanjutkan, dari semua formasi yang dibuka tahun ini, masih ada 16 formasi yang tidak ada pelamar.

Formasi kosong tersebut adalah 10 tenaga kesehatan, dan 6 formasi untuk tenaga arsiparis.

"Meskipun sudah diperpanjang waktu pendaftaran untuk formasi ini masih kosong sampai pendaftaran resmi ditutup,” kata Hasnah.

Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengatakan, penerimaan pegawai pemerintahan ini diharapkan bisa mengisi kekurangan yang ada saat ini.

Batam masih kekurangan banyak tenaga guru, tenaga kesehatan, dan beberapa formasi lainnya.

"Sudah ditutup kan, tinggal tahap selanjutnya. Bagi mereka yang lolos seleksi persiapkan diri untuk mengikuti tes," kata Rudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com