Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tujuh Formasi CPNS Salatiga, Termasuk Pemulasaraan Jenazah Sepi Peminat, Pendaftaran Diperpanjang

Kompas.com - 21/07/2021, 08:34 WIB
Dian Ade Permana,
Khairina

Tim Redaksi


SALATIGA, KOMPAS.com - Tujuh formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Pemerintah Kota Salatiga sepi peminat.

Waktu pendaftaran pun diperpanjang untuk memberi kesempatan pelamar memasukkan berkas dan syarat.

Sekretaris Daerah Kota Salatiga Wuri Pudjiastuti mengatakan, formasi yang sepi peminat tersebut adalah Pengelola Dokumen Perizinan (syarat pendidikan DIII Bangunan), Teknisi Jaringan Instalasi (DIII Teknik Komputer/DIII Teknik Informatika), dan Pengelola Limbah (DIII Teknik Industri).

Baca juga: CPNS Kabupaten Purbalingga Minim Peminat, Sejumlah Formasi Nol Pendaftar

"Selanjutnya ada juga formasi Pengelola Logistik (DIII Akuntasi/DIII Teknik Informatika), Terampil-Polisi Pamong Praja (DIII Manajemen/DIII Pemerintahan/DIII Administrasi Publik), Pemulasaraan Jenazah (DIII Manajemen), serta Pengelola Sistem dan Jaringan (DIIII Teknik Informatika/DIII Teknik Komputer/DIII Manajemen Informatika)," jelasnya saat dihubungi, Rabu (21/7/2021).

Baca juga: RSUD Putussibau Kalbar Kehabisan Oksigen

Wuri mengungkapkan, karena masih sepi peminat, waktu pendaftaran diundur hingga 26 Juli 2021.

"Kemarin ada surat dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) perihal Penyesuaian Jadwal Tahapan Pelaksanaan CPNS Tahun 2021, jadi untuk tahapan ada perubahan jadwal juga," paparnya.

Setelah pendaftaran seleksi ASN, tahapan selanjutnya adalah pengumuman hasil seleksi administrasi pada 2-3 Agutus 2021, masa sanggah 4-6 Agustus 2021, jawab sanggah 4-13 Agustus 2021, dan pengumuman pasca-sanggah 15 Agustus 2021.

Baca juga: Saya Tantang Kamu Magang 1 Hari di IGD, 1 Hari di Ruang Jenazah Covid-19

Menurut Wuri, tahapan pelaksanaan seleksi selanjutnya seperti SKD, Seleksi Kompetensi PPPK Non Guru, Seleksi Kompetensi PPPK Guru, dan SKB akan menyesuaikan kebijakan pemerintah pusat terkait dengan pandemi Covid-19.

"Kita tetap mempertimbangkan dan memperhatikan kesehatan semuanya, jangan sampai malah menjadi klaster penyebaran Covid-19," jelasnya.

Wuri juga berpesan kepada para pelamar untuk tidak memercayai calo atau joki yang berjanji bisa memasukkan pelamar lolos seleksi CPNS dengan imbalan tertentu.

"Diterima atau tidak itu adalah usaha sendiri, yang terpenting siapkan diri, selalu berusaha dan berdoa. Jika ada yang menjadi calo atau joki, laporkan saja ke polisi," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Di Acara Halalbihalal, Kadis Kominfo Sumut Ajak Jajarannya Langsung Fokus Bekerja

Di Acara Halalbihalal, Kadis Kominfo Sumut Ajak Jajarannya Langsung Fokus Bekerja

Regional
Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Kilas Daerah
BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

Regional
Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Regional
Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

Regional
4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com