Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Warga Batam Terjangkit Virus Corona Jenis Baru B.1.1.7

Kompas.com - 25/05/2021, 15:46 WIB
Hadi Maulana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Varian baru virus corona asal Inggris ditemukan di Batam, Kepulauan Riau (Kepri).

Virus corona hasil mutasi ini ditemukan pada seorang warga Batam yang sama sekali tidak pernah melakukan perjalanan, baik dalam kota maupun luar negeri.

Kendati demikian, warga Batam itu saat ini telah dinyatakan sembuh dari virus corona tersebut.

Baca juga: 2 Pejabat Pemkot Batam Terkonfirmasi Positif Covid-19

Kepala Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKL-PP) Batam Budi Santosa mengatakan, temuan ini merupakan hasil pemeriksaan sampel tes Whole Sequencing Genome (WGS) terhadap 131 sampel yang dikirimkan ke Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes).

Dari hasil pemeriksaan dari Balitbangkes, virus varian B.1.1.7 ditemukan pada satu sampel.

Untuk 130 sampel lainnya, Budi menyebutkan, hanya ditemukan varian SARS-CoV-2 yang biasa.

“Hasil pemeriksaan dari Balitbangkes yang dikirimkan 29 April 2021 lalu, virus varian B.1.1.7 ditemukan di beberapa tempat, salah satunya di Batam,” kata Budi, Selasa (25/5/2021).

Baca juga: Jokowi Janji Prioritaskan Vaksin Gotong Royong untuk Industri di Batam

Ia mengatakan, varian B.1.1.7 ini merupakan strain yang sama yang ditemukan di Inggris.

“Menariknya, warga yang terpapar virus varian baru ini sama sekali tidak ada riwayat perjalanan keluar negeri dan bukan juga TKI,” kata Budi.

Sebelumnya, pasien yang terpapar virus varian baru B.1.1.7 ini diketahui telah dirawat di Rumah Sakit Awal Bros (RSAB) pada 22 April 2021.

Sehari kemudian, yakni pada 23 April 2021, pasien tersebut dinyatakan positif Covid-19.

“Tanggal 28 April 2021, pasien tersebut dinyatakan sembuh,” kata Budi.

Adapun kasus ini adalah yang kedua di Batam.

Pada Februari 2021 lalu, varian baru dari hasil mutasi virus corona asal Inggris juga ditemukan di Batam.

Namun, temuan saat itu berkode B1525 dan menginfeksi seorang pekerja migran Indonesia yang baru dipulangkan melalui Batam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

301 KK Warga Desa Laingpatehi dan Pumpente di Pulau Ruang Akan Direlokasi, Pemprov Sulut: Mereka Siap

301 KK Warga Desa Laingpatehi dan Pumpente di Pulau Ruang Akan Direlokasi, Pemprov Sulut: Mereka Siap

Regional
Jumlah Siswa Tak Sebanding dengan Sekolah, Mbak Ita Akan Tambah 3 SMP pada 2025

Jumlah Siswa Tak Sebanding dengan Sekolah, Mbak Ita Akan Tambah 3 SMP pada 2025

Regional
Guru PPPK di Semarang Mengeluh Gaji Belum Cair, Wali Kota: Laporan Belum Masuk

Guru PPPK di Semarang Mengeluh Gaji Belum Cair, Wali Kota: Laporan Belum Masuk

Regional
3 Eks Pegawai BP2MI Bandara Soekarno-Hatta Dituntut 1,5 Tahun Penjara

3 Eks Pegawai BP2MI Bandara Soekarno-Hatta Dituntut 1,5 Tahun Penjara

Regional
Saat Keluarga Dokter Wisnu Titip Surat untuk Presiden Jokowi, Minta Bantuan Pencarian

Saat Keluarga Dokter Wisnu Titip Surat untuk Presiden Jokowi, Minta Bantuan Pencarian

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Kejati Sumbar Panggil Bupati Solok Selatan

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Kejati Sumbar Panggil Bupati Solok Selatan

Regional
Mantan Walkot Tangerang Maju sebagai Calon Gubernur Banten

Mantan Walkot Tangerang Maju sebagai Calon Gubernur Banten

Regional
Jumlah Pengangguran di Banten Tertinggi se-Indonesia

Jumlah Pengangguran di Banten Tertinggi se-Indonesia

Regional
Konten Judi 'Online' dan Hoaks Pemilu Terdeteksi, Kapolda Lampung: Akun Palsu Cari Keuntungan Trafik

Konten Judi "Online" dan Hoaks Pemilu Terdeteksi, Kapolda Lampung: Akun Palsu Cari Keuntungan Trafik

Regional
Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Regional
Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Regional
Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Regional
Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Regional
Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program 'Sekolah Sisan Ngaji'

Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program "Sekolah Sisan Ngaji"

Regional
Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com