Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DPC PDI-P Brebes Tunggu Hasil Survei Elektabilitas 12 Bakal Calon, Siapa Saja Mereka?

Kompas.com - 30/05/2024, 17:28 WIB
Tresno Setiadi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Brebes menunggu hasil survei elektabilitas 12 tokoh yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati (cabup-cawabup) Brebes, Jawa Tengah untuk Pilkada 2024.

Ketua DPC PDI-P Brebes, Indra Kusuma mengatakan, pihaknya berencana melakukan survei melalui jasa survei profesional yang diperkirakan anggarannya mencapai Rp 150-200 juta.

Anggaran tersebut dibebankan secara gotong-royong kepada 12 bakal calon.

"Survei bagaimana nanti hasilnya. Tadi sudah disampaikan nanti akan disurvei dan harus digotong bareng-bareng (biayanya). Karena survei bayarnya sekitar Rp 150-200 juta. Apalagi yang disurvei 12 orang," kata Indra, usai verifikasi 12 bakal calon di Kantor DPC PDI-P Brebes, Kamis (30/5/2024).

Baca juga: Gerindra Beri Sinyal Kuat Akan Berkoalisi dengan PDI-P di Pilkada Semarang 2024, Benarkah?


Baca juga: Sosok Sekar Krisnauli, Putri Akbar Tanjung yang Jadi Ketua DPD Golkar Solo: Pernah Jadi Tim Sukses Prabowo-Sandi Pilpres 2019

Nama 12 bakal cabup-cawabup

Indra mengatakan, dari 12 yang mendaftar dan mengembalikan berkas lengkap, 2 di antaranya mendaftar sebagai bakal cabup dan 10 bakal cawabup.

"Tadi yang diundang 12 orang. Kalau daftar cabup ada 3, namun yang kembalikan formulir lengkap hanya 2, Pak Narjo sama Mbak Paramitha. Kemudian ada 10 orang daftar cawabup," kata Indra.

Dari 2 cabup, muncul nama Paramitha Widya Kusuma, anggota DPR RI periode 2019-2024, dan Narjo mantan Wakil Bupati Brebes 2017-2022.

Sedangkan 10 bakal cawabup adalah Ahmad Munsip, MO. Irfan Wiranatakusumah, Imam Santoso, Suyud, Suwito, Willy R, Asrofi, Waidin, M. Shidqi, Makroni.

Baca juga: Selundupkan Obat Terlarang Dalam Perut Ikan ke Lapas Brebes, Pemuda Asal Pekalongan Ditangkap

PILKADA: Ketua Umum Persatuan Sepakbola (Persab) Brebes, Asrofi mengambil formulir bacawabup dari dua parpol yaitu PKB dan PDI-P untuk Pilkada Brebes, Jateng Rabu (15/5/2024).KOMPAS.COM/ TRESNO SETIADI PILKADA: Ketua Umum Persatuan Sepakbola (Persab) Brebes, Asrofi mengambil formulir bacawabup dari dua parpol yaitu PKB dan PDI-P untuk Pilkada Brebes, Jateng Rabu (15/5/2024).

Diungkapkan Indra, survei dilakukan untuk mencari figur yang dianggap pantas untuk diusulkan atau diusung maju dalam Pilkada.

"Mensurvei semua calon yang mendaftar. Untuk mencari siapa yang kira-kira pantas untuk dicalonkan atau didukung oleh partai," kata dia.

Indra mengatakan, pihaknya sengaja memanggil 12 bakal calon yang mendaftar untuk diberikan informasi sosialisasi dan klarifikasi terkait kesiapan menjadi bakal calon. Mulai dari kemampuan finansial, visi misi, dan elektabilitas.

"Pemanggilan hari ini dalam rangka untuk mengetahui sejauh mana kemampuan para bakal calon. Ada klarifikasi masalah kemampuan finansial, kemudian visi misi, hingga nanti soal hasil survei," kata Indra.

Baca juga: PDI-P Tutup Pintu Bobby di Pilkada Sumut 2024, Gibran: Tenang Aja

Sosok pemimpin ideal untuk Brebes

Ditambahkan Indra, DPC PDI-P menginginkan sosok pemimpin yang nantinya bisa membawa kemaslahatan untuk warga Brebes.

"Merupakan suatu tugas pemimpin bagaimana mengentaskan penderitaan agar rakyat menjadi sejahtera. Apa kiatnya, pemikirannya, dan visi misi membangun Brebes bagaimana," kata Indra.

Sementara itu, bakal cawabup yang hadir, Ahmad Munsip mengatakan, merupakan bagian dari proses seleksi bakal calon yang akan diajukan oleh PDI-P dalam pemilihan mendatang. Kader Ansor ini mengaku optimistis dapat memperoleh rekomendasi dari partai.

Halaman:


Terkini Lainnya

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Regional
Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Regional
Marshel Widianto Maju di Pilkada Tangsel agar Petahana Tak Lawan Kotak Kosong

Marshel Widianto Maju di Pilkada Tangsel agar Petahana Tak Lawan Kotak Kosong

Regional
Mengintip Tugas Pantarlih, Deni Grogi Lakukan Coklit Bupati Semarang Ngesti Nugraha

Mengintip Tugas Pantarlih, Deni Grogi Lakukan Coklit Bupati Semarang Ngesti Nugraha

Regional
Petugas Pantarlih di Banten Bisa Data via 'Video Call' jika Pemilih Sibuk

Petugas Pantarlih di Banten Bisa Data via "Video Call" jika Pemilih Sibuk

Regional
Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Regional
Di Hari Anti Narkotika Internasional, Pj Gubri Terima Penghargaan P4GN dari BNN RI

Di Hari Anti Narkotika Internasional, Pj Gubri Terima Penghargaan P4GN dari BNN RI

Regional
Menilik Kampung Mangoet, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Kota Semarang

Menilik Kampung Mangoet, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Kota Semarang

Regional
7 Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Kemenag Pastikan Pengurusan Asuransi

7 Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Kemenag Pastikan Pengurusan Asuransi

Regional
Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Regional
Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Regional
Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Regional
Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Regional
Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Regional
Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com