Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terekam CCTV, Pengendara Motor di Purwakarta Terlindas Truk Saat Ditilang Polisi

Kompas.com - 25/05/2024, 21:15 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Seorang pengendara sepeda motor terlindas truk saat melintas di Perampatan Combro, Kelurahan Sindangkasih, Kabupaten Purwakarta, Jumat (24/5/2024).

Insiden ini terekam CCTV di lokasi kejadian dan viral di media sosial.

Dilansir dari TribunJabar, warga menyebut peristiwa itu pada Sabtu (11/5/2024) pukul 11.00 WIB lalu.

Dalam video rekaman CCTV yang beredar, kejadian itu bermula saat seorang yang diduga anggota kepolisian mencoba menghentikan pengendara sepeda motor tersebut.

Petugas polisi lalu lintas tersebut awalnya tampak berada di sisi jalan sambil mengatur arus lalu lintas.

Kondisi arus lalu lintas terlihat ramai lancar dari kedua arah Bandung-Purwakarta dan sebaliknya.

Pengendara diadang polisi

Baca juga: Di Balik Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta, Salah Satunya Kendala Bahan Baku Impor

Pria berseragam polisi itu tiba-tiba berjalan ke tengah jalan dan mengadang satu pengendara motor yang melintas.

Pengendara yang melintas itu terjatuh dari kendarannya saat didatangi polisi itu.

Pengendara yang terjatuh lalu masuk ke kolong truk yang tengah melintas dari arah berlawanan. Seketika, pengendara motor itu langsung terlindas ban truk bagian belakang.

Peristiwa ini mengundang perhatian warga sekitar. Arus lalu lintas pun tampak terhenti saat polisi dan para warga mencoba untuk menggotong korban ke pinggir jalan.

Kasatlantas Polres Purwakarta, AKP Dadang Supriadi membenarkan kejadian tersebut.

Baca juga: Bayi Laki-laki di Tapanuli Utara Ditemukan Pengendara Motor di Tepi Jalan, Diduga Dibuang Orangtuanya

"Anggota yang bertugas merupakan petugas dari Polsek Kota, bisa ditanyakan langsung ke anggota yang bertugas atau ke Kapolsek Kota," ucap AKP Dadang Supriadi.

Terkait kondisi korban yang terlindas truk, informasi yang didapat Tribunjabar.id bahwa korban hanya mengalami luka-luka dan mendapatkan penanganan medis.

Sejumlah warga sekitar di Perempatan Parcom juga membenarkan atas peristiwa tersebut.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul VIRAL, Pengendara Motor di Purwakarta Jatuh Lalu Terlindas Truk Diduga Saat Dihentikan Polisi

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ditinggal Berkebun, Rumah Milik Pensiunan DPU Kulon Progo Disatroni Maling, Emas 20 Gram Raib

Ditinggal Berkebun, Rumah Milik Pensiunan DPU Kulon Progo Disatroni Maling, Emas 20 Gram Raib

Regional
Gara-gara Kasus Sukolilo, Mahasiswa Asal Pati di Semarang Kena Getahnya

Gara-gara Kasus Sukolilo, Mahasiswa Asal Pati di Semarang Kena Getahnya

Regional
Viral, Video Kades Pati Dukung Kapolda Maju Pilkada, Pj Gubernur Nana: Itu Bukan Urusan Saya, tapi ASN Dilarang Politik Praktis

Viral, Video Kades Pati Dukung Kapolda Maju Pilkada, Pj Gubernur Nana: Itu Bukan Urusan Saya, tapi ASN Dilarang Politik Praktis

Regional
Nasdem Beri Rekomendasi Jarot dan Ansori di Pilkada Sumbawa

Nasdem Beri Rekomendasi Jarot dan Ansori di Pilkada Sumbawa

Regional
Blusukan ke Pasar Gede, Mangkunegara X Tegaskan Tak Terkait Pilkada Solo

Blusukan ke Pasar Gede, Mangkunegara X Tegaskan Tak Terkait Pilkada Solo

Regional
1.873 Janda Baru Muncul di Brebes, Apa Pemicunya?

1.873 Janda Baru Muncul di Brebes, Apa Pemicunya?

Regional
Ditinggal Ambil Rapot, Seorang Kakek di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Ditinggal Ambil Rapot, Seorang Kakek di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Regional
Kinerja PDAM Tirta Raharja Apik, Pemkab Bandung Raih 3 Penghargaan dari Pemerintah Australia

Kinerja PDAM Tirta Raharja Apik, Pemkab Bandung Raih 3 Penghargaan dari Pemerintah Australia

Regional
Pilkada Solo, PKB Uji Kelayakan Bakal Calon yang Akan Diusung

Pilkada Solo, PKB Uji Kelayakan Bakal Calon yang Akan Diusung

Regional
Bercak Darah dan Pemilik Ruko Hilang Jadi Awal Terungkapnya Pembunuhan Penagih Utang di Palembang

Bercak Darah dan Pemilik Ruko Hilang Jadi Awal Terungkapnya Pembunuhan Penagih Utang di Palembang

Regional
Kandang Ayam di Purworejo Terbakar, 11.000 Ekor Mati dan Pemilik Rugi 1,1 Miliar

Kandang Ayam di Purworejo Terbakar, 11.000 Ekor Mati dan Pemilik Rugi 1,1 Miliar

Regional
Terbongkar, Perdagangan Sepasang Gading Gajah di Gayo Lues

Terbongkar, Perdagangan Sepasang Gading Gajah di Gayo Lues

Regional
Kabut Asap Selimuti Wilayah Kota Mukomuko, BPBD Telusuri Sumbernya

Kabut Asap Selimuti Wilayah Kota Mukomuko, BPBD Telusuri Sumbernya

Regional
Polisi Sebut Karyawan Koperasi di Palembang Tewas Dibunuh Nasabahnya

Polisi Sebut Karyawan Koperasi di Palembang Tewas Dibunuh Nasabahnya

Regional
Pj Gubernur Lampung Bantah Kabar Rencana Pemekaran 3 Kabupaten Baru

Pj Gubernur Lampung Bantah Kabar Rencana Pemekaran 3 Kabupaten Baru

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com