Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Kepung Demak, 8.170 Warga Mengungsi

Kompas.com - 09/02/2024, 06:13 WIB
Nur Zaidi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Banjir di Kabupaten Demak, Jawa Tengah (Jateng), semakin meluas hingga tujuh kecamatan. Banjir disebabkan oleh sejumlah tanggul sungai yang jebol.

Kecamatan yang terdampak banjir yakni, Kecamatan Karanganyar, Kebonagung, Gajah, Dempet, Wonosalam, Karangtengah dan Kecamatan Karangawen atau separuh dari total 14 kecamatan yang ada di Demak.

Laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Demak, pada Kamis (8/2/2024) pukul 22.00 WIB malam, sebanyak 63.465 jiwa terdampak banjir. Dari jumlah tersebut, 8.170 orang di antaranya mengungsi.

Baca juga: Tanggul Jebol Bertambah 9 Titik, 7 Kecamatan di Demak Terdampak Banjir

Plt Kepala Pelaksana BPBD Demak, Agus Nugroho LP mengatakan, 63.465 jiwa yang terdampak tersebar di 30 desa, 7 kecamatan.

"Sebab kejadian (tanggul jebol) hujan wilayah hulu dan debet air meningkat," kata Agus melalui pesan tertulis resmi yang diterima Kompas.com, Kamis (8/2/2024) malam.

Para pengungsi banjir Kabupaten Demak tersebar di balai desa, rumah ibadah, dan tempat umum. Terbanyak wilayah Kecamatan Karanganyar.

"8.170 jiwa mengungsi di Masjid Al Ikhlas RT 01 RW 05 Dukuh Cabean, Balai Desa Tlogodowo, Mushola Al Furqon, Mushola Al Ikhlas, Masjid, MTs Karangrowo, Balai Desa Kedungwaru Lor, Balai Desa Ketanjung, Undaan Kidul," ungkapnya.

Berikut tanggul sungai jebol dan limpas yang menyebabkan banjir di Kabupaten Demak yakni:

1. Tanggul kanan dan kiri Dukuh Mangun, Desa Rejosari, Kecamatan Karangawen.

2. Tanggul kanan Sungai Cabean, Dukuh Ngemplik, Desa Sidorejo Jebol, Kecamatan Karangawen. Akibatnya air menggenangi di Permukiman warga dan persawahan ± 40-100 sentimeter.

3. Tanggul Sungai Tuntang sebelah kanan yang berada di RT 01 RW 02 jebol, Desa Pilangwetan RT 01, RW 2, Kecamatan Kebonagung.

4. Tanggul kanan Kali Tuntang Desa Kalianyar dan Desa Tlogodowo Kecamatan Wonosalam mengalami jebol dan limpas.

Baca juga: Update Banjir Grobogan: Tiga Pelajar SD Tewas Tenggelam di Sawah yang Kebanjiran

5. Debet air tinggi mengakibatkan tanggul Sungai Jaratun yang berada RT 02 RW 01 jebol ± 15-20 sentimeter Desa Tambirejo, Kecamatan Gajah.

6. Tanggul jebol di Dukuh Dampak Luwuk, Desa Sidomulyo, Kecamatan Dempet.

7. Tanggul Sungai wulan lambung kiri Dukuh Norowito jebol di 2 titik.

Adapun data persebaran korban banjir di 7 kecamatan yang ada di Demak yakni:

1. Kecamatan Karangawen.

. Desa Rejosari: 57 kepala keluarga (KK), 228 jiwa.

. Desa Sidorejo: 495 KK, 1.976 jiwa.

2. Kecamatan Kebonagung.

. Desa Pilangwetan: ± 453 KK, 1.812 Jiwa.

. Desa Kebonagung: ± 1.295 KK, 5.180 jiwa.

3. Kecamatan Wonosalam.

. Desa Kalianyar terdampak: ± 349 KK, 1.396 jiwa.

. Desa Doreng: 30 Rumah, 34 KK, 136 jiwa

. Desa Tlogodowo: ± 274 KK, 864 jiwa.

. Desa Lempuyang: ± 81 KK, 324 Jiwa.

. Desa Karangrowo: ± 743 KK, 2.972 jiwa.

. Desa Tlogorejo: 700 KK, 2.170 jiwa.

4. Kecamatan Karangtengah.

. Desa Batu: 46 rumah, 154 KK, 390 jiwa. Ketinggian air 10 – 20 sentimeter.

. Desa Ploso: ± 172 KK, 509 jiwa.

5. Kecamatan Gajah.

. Desa Tambirejo wilayah terdampak persawahan ± 3 Ha

. Desa Medini: wilayah terdampak di area persawahan.

. Desa Sambung: terdampak di area jalan raya dan persawahan.

. Desa Wilalung: wilayah terdampak di area jalan raya dan persawahan.

6. Kecamatan Dempet.

. Desa Sidomulyo: 733 KK 2.932 jiwa terdiri dari, Dukuh Dampak: 183 KK, 732 jiwa, Dukuh Luwuk, 150 KK, 600 jiwa, Dukuh Krasak: 330 KK, 1.320 jiwa, dan Dukuh Pondok: 70 KK, 280 jiwa.

. Desa Gempoldenok: 694 KK, 2.776 jiwa (air sudah surut)

. Desa Kebonsari: 811 KK, 3.244 jiwa (air sudah surut).

. Desa Balerejo: 1.617 KK 6.468 jiwa (air sudah surut)

. Desa Kedungori: 1.201 KK, 4.804 jiwa (air sudah surut).

. Desa Kuwu: 1.149 KK 4.596 jiwa (air sudah surut).

. Desa Kramat: 1.591 KK, 6.364 jiwa.

. Desa Harjowinangun: 1.761 KK, 7.044 jiwa.

7. Kecamatan Karanganyar.

. Desa Ketanjung: 400 KK, 1.600 jiwa.

. Desa Karanganyar: 950 KK, 3.800 jiwa.

. Desa Undaan Lor: wilayah terdampak masih dalam proses assessment.

. Desa Ngemplik Wetan: data sedang dalam proses assessment.

Agus menambahkan, pihaknya pun melakukan evakuasi dengan BPBD sekitar Kabupaten Demak. 

"Kebutuhan mendesak pendirian dapur umum, logistik makanan cepat saji, zak, bambu, tikar dan selimut, obat- obatan, alat berat," katanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Regional
Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Regional
Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Regional
Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Regional
Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Regional
Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Regional
Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com