Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Purnawirawan TNI-Polri di Jateng Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024, Ada Mantan Kapolri

Kompas.com - 07/02/2024, 15:00 WIB
Labib Zamani,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KARANGANYAR, KOMPAS.com - Purnawirawan TNI-Polri dan pensiunan aparatur sipil negara (ASN) dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah mendeklarasikan mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, pada Pilpres 2024.

Deklarasi dukungan tersebut mereka lakukan di Hall De Tjolomadoe Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024).

Deklarasi dukungan para purnawirawan TNI-Polri tersebut dihadiri secara langsung oleh Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo.

Baca juga: Soal Klaim Gibran Getarkan Kandang Banteng di Jateng, Ganjar: Hati-hati Ketanduk

Deputi Kinetik dan Teritorial Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud, Komjen (Purn) Luki Hermawan, mengatakan, deklarasi dukungan juga dihadiri 48 purnawirawan jenderal TNI-Polri.

Mereka di antaranya ada mantan Kapolri Jenderal (Purn) Bambang Hendarso Danuri, Jenderal (Purn) Rusdihardjo, dan Jenderal (Purn) Surojo Bimantoro.

"Hampir 4.000 orang purnawirawan TNI-Polri dari 35 kabupaten/kota semua kumpul di sini memang untuk mendukung 03," kata Luki di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu.

Baca juga: Penjelasan Rektorat UGM soal Petisi Bulaksumur dan Absennya Rektor


Alasan purnawirawan TNI-Polri dukung Ganjar-Mahfud

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat berorasi di hadapan keluarga Purnawirawan TNI/Polri, di Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024).KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat berorasi di hadapan keluarga Purnawirawan TNI/Polri, di Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024).

Luki mengungkapkan alasan para purnawirawan TNI-Polri memberikan dukungannya kepada Ganjar-Mahfud.

Salah satu dukungan yang mereka berikan karena Ganjar merupakan anak polisi. Ayah Ganjar merupakan purnawirawan Polri dari Korps Brimob dengan pangkat letnan satu. 

"Tadi sudah disampaikan mereka sudah bertekad bulat untuk mendukung anak polisi. Karena Pak Ganjar anaknya polisi. Dia anak seorang Brimob. Makanya, keluarga besar Polri purnawirawan kumpul semua ingin mendukung, ketemu Pak Ganjar," ungkap Luki.

Selain itu, dukungan para purnawirawan TNI-Polri karena keduanya sejalan dengan program visi dan misi pasangan Ganjar-Mahfud.

"Iya, betul," terang Luki.

Baca juga: Sivitas Akademika UGM Bacakan Petisi Bulaksumur, Jokowi Dinilai Menyimpang dari Prinsip dan Moral Demokrasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Regional
Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Regional
Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Regional
Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Regional
Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Regional
Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Regional
Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com