Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WNI "Nyoblos" di Malaysia, KJRI Johor Bahru Edarkan Kotak Suara Keliling

Kompas.com - 29/01/2024, 19:26 WIB
Hadi Maulana,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) dan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Johor Bahru akan memulai mengedarkan Kotak Suara Keliling (KSK) untuk wilayah pemilihan di KJRI Johor Bahru pada Senin (5/2/2024) mendatang.

Ketua PPLN KJRI Johor Bahru, Ardiyansyah Syahrom mengatakan, kondisi seluruh logistik telah siap untuk diberangkatkan.

KSK yang disebar nantinya dilakukan di tiga negeri, dan ketiganya sudah memiliki jadwalnya masing-masing, sehingga diperkirakan akan kembali tepat waktu.

Baca juga: Nyoblos di KBRI Singapura, WNI Wajib Bawa Paspor dan IC Singapura

“Keberangkatan KSK itu sudah ada planning masing masing, bergerak mengunjungi masyarakat itu sebanyak tiga kali, itu maksimum."

"Lebih dari itu cost-nya tidak mencukupi, dan untuk 300 orang satu hari selesai,” kata Ardiyansyah, Senin (29/1/2024).

Pemilu Indonesia di KJRI Johor Bahru dijadwalkan terlaksana pada 11 Februari 2024 mendatang.

Selain kotak suara keliling, akan ada TPS di KJRI Johor yang akan menampung kurang lebih 2.684 pemilih Indonesia di sana.

Senada diungkapkan, Konjen Johor Bahru, Sigit S Widianto mengatakan, kotak suara keliling akan diedarkan sejak 5-11 Februari 2024.

Logistik akan mulai dikerahkan pada 4 Februari ke empat "safehouse" yang ada di tiga negeri wilayah kerja KJRI Johor Bahru.

Baca juga: Dilema Mahasiswa Rantau Jelang Pemilu, Ingin Nyoblos tapi Takut Ribet Urus Pindah TPS

“Tanggal 4 itu seluruh logistik akan disebar ke safehouse yang ada di Pahang, Malaka, dan Negeri Sembilan, setelah itu tanggal 5 tim akan bergerak ke tempat tempat pemilih,” ujar Sigit.

Sigit menambahkan, KSK yang telah diedarkan selanjutnya akan kembali paling lambat tanggal 11 Februari, dan penghitungan suara akan dilakukan tanggal 14 Februari atau bertepatan dengan Pemilu di Indonesia.

“Jadi pada saat di Tanah Air melakukan pemungutan suara, kami di sini melakukan penghitungan, sehingga rekapan jumlah suara di luar negeri, khususnya di Johor Bahru masuk di-moment yang bersamaan,” sebut Sigit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Regional
Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Berawal dari Kecurigaan Sang Ibu, Siswi SD di Ambon Diperkosa Oknum Polisi Berulang Kali

Berawal dari Kecurigaan Sang Ibu, Siswi SD di Ambon Diperkosa Oknum Polisi Berulang Kali

Regional
Warga Aceh Timur Takut Beraktivitas Usai Harimau Mangsa Sapi di Kebun

Warga Aceh Timur Takut Beraktivitas Usai Harimau Mangsa Sapi di Kebun

Regional
20 Persen Siswa SD di Padang Merokok

20 Persen Siswa SD di Padang Merokok

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com