Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cak Imin Borong Es Godir dan Sate Ayam Saat Kunjungi Pasar Legi Jombang

Kompas.com - 06/01/2024, 19:04 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JOMBANG, KOMPAS.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin memborong es godir dan sate ayam saat berkunjung ke Pasar Legi Jombang, Jawa Timur, pada Sabtu (6/1/2024).

Es godir dan sate ayam yang diborong dari pedagang setempat, kemudian dibagikan kepada warga sekitar yang berada di kawasan pasar.

Cak Imin, pada Sabtu, berkunjung dan menyapa warga dan pedagang di Pasar Legi Jombang, didampingi istri dan Kapten Tim Prov Jatim pasangan Amin (Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar) Thoriqul Haq.

Saat tiba di kawasan pasar, Cak Imin menyapa para pedagang dan warga yang berada di lokasi.

Baca juga: Penipu Bermodus Arisan Fiktif di Jombang Ditangkap Saat Kabur ke Denpasar

Saat bertemu dengan pedagang, Ketua Umum DPP PKB tersebut tak lupa mendoakan agar dagangan warga laris manis.

“Semoga dagangannya laris, ya,” ujar Cak Imin, kepada para pedagang di Pasar Legi Jombang.

Setelah menyapa para pedagang ikan dan kebutuhan dapur, mantan Menakertrans itu mendatangi penjual es godir.

Cak Imin sempat berbincang sebentar dengan penjual es godir. Setelah itu, dia memborong seluruh stok es godir yang dijual.

Usai memborong es godir, Cak Imin mendatangi penjual sate ayam, kemudian memborong seluruh stok yang dijual.

Es godir dan sate ayam yang dibeli Cak Imin, kemudian dibagikan kepada warga yang berada di kawasan Pasar Legi Jombang.

“Alhamdulillah, semua masih kawan, semua masih saudara. Hari ini saya dibimbing cucu saya, Nara. Nara membimbing saya untuk berbagi dengan cara memborong semuanya, lalu dibagi semuanya,” kata Cak Imin, menjelaskan maksudnya memborong dagangan lalu membagikannya.

Baca juga: Bulan Gus Dur di Jombang, Komunitas Lintas Etnis Ikuti Kirab dan Ziarahi Makam Gus Dur

Dia mengatakan, berbagi merupakan tradisi yang baik. Budaya saling berbagi perlu dipupuk dan dilestarikan untuk menumbuhkan solidaritas antar sesama.

“Ini tradisi yang dilakukan Nara. Saya senang sekali karena merupakan tradisi yang baik. Kita harus saling berbagi, kita harus dukung gotong royong. Ini cara untuk menumbuhkan solidaritas,” ujar Cak Imin.

Cak Imin mengatakan, dirinya memilih pasar sebagai lokasi berbagi mengingat pasar selalu dipadati masyarakat sehingga tradisi berbagi bisa dirasakan pada lebih banyak masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

Regional
Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Regional
Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Regional
Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Regional
Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com