Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar Santap Jasuke PKL Seharga Rp 8.000 di Umbul Cokro Klaten

Kompas.com - 27/12/2023, 12:39 WIB
Labib Zamani,
Andi Hartik

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo sempat menyantap jagung susu keju (jasuke) pedagang kaki lima (PKL) di Kolam Renang Umbul Cokro atau Obyek Mata Air Cokro (OMAC) di Jurang Jero, Daleman, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Rabu (27/12/2023).

Ganjar tampak menikmati jasuke buatan Desi (27), warga Ponggok, Klaten.

Desi mengaku senang warungnya dihampiri Ganjar. Tak hanya itu, Ganjar bahkan mencicipi jasuke buatannya.

Baca juga: Kedatangan Ganjar Kejutkan Pengunjung Kolam Renang Umbul Cokro Klaten

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu habis 10 porsi cap kecil jasuke. Satu cap jasuke dijual dengan harga Rp 8.000.

"Iya, Pak Ganjar mencicipi jasuke. Tadi habis 10 porsi. Satu porsinya Rp 8.000," kata Desi saat ditemui Kompas.com seusai warungnya dihampiri Ganjar di Klaten, Jawa Tengah, Rabu.

Baca juga: Ganjar Terima Aduan Soal Sistem Zonasi Pendidikan di Sukoharjo

Desi tak menyangka Ganjar akan mampir dan makan jasuke di tempatnya.

Desi mengaku senang bisa bertemu dengan Ganjar. Selama ini dirinya hanya melihat Ganjar dari layar televisi.

"Senang banget (senang sekali) Pak Ganjar mampir ke sini. Belum pernah sama sekali saya ketemu beliau. Baru kali ini bisa tatapan langsung sama Pak Ganjar," jelas dia.

Dia menilai sosok Ganjar yang ramah dan bisa menyatu dengan masyarakat kecil.

"Orangnya merakyat," kata dia.

Ganjar mengatakan, kedatangannya ke Kolam Renang Umbul Cokro untuk mengetahui potensi objek wisata di Klaten.

Menurut dia, keberadaan objek wisata seperti Kolam Renang Umbul Cokro ini bisa menjadi potensi desa yang nantinya bisa ditularkan ke daerah lain di Indonesia.

"Ternyata yang tadi hadir ada dari luar Jawa juga. Mereka piknik kemudian bisa menikmati. Inilah yang menjadi potensi-potensi desa yang kelak kemudian contoh-contoh baik bisa kita tularkan," ungkap Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Regional
Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com