Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabupaten Lebak dan Pandeglang Keluar dari Status Daerah Tertinggal

Kompas.com - 18/11/2023, 16:22 WIB
Acep Nazmudin,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

LEBAK, KOMPAS.com - Nama Lebak dan Pandeglang dicoret dari daftar Kabupaten tertinggal.

Kedua kabupaten ini dinilai berhasil menangani masalah ketertinggalan daerah dalam tiga tahun terakhir.

Hal tersebut dikatakan oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Halim Iskandar, saat acara Hari Percepatan Pembangunan Daerah 2023 di Rangkasbitung, Lebak, Jumat (17/11/2023) malam.

“Lebak luasnya sangat luar biasa, berbatasan dengan Sukabumi dan Bogor, jarak tempuh dari kota sampai 4-5 jam, tahun ini alhamdulillah sudah lepas dari daerah tertinggal,” kata Halim.

Prestasi ini, kata Halim, menjadi alasan Percepatan Pembangunan Daerah 2023 digelar di Lebak yang juga berbatasan langsung dengan Pandeglang.

Baca juga: Wapres Minta 62 Bupati Daerah Tertinggal Aktif Melakukan Intervensi

Halim mengatakan, kedua daerah selama tiga tahun bekerja keras untuk mengeluarkan wilayahnya dari status daerah tertinggal, satu di antaranya adalah dengan percepatan pembangunan di desa.

Selama ini, Kabupaten Lebak dan Pandeglang merupakan dua daerah paling tertinggal di Provinsi Banten bahkan di Pulau Jawa.

Menurut Halim, saat ini masih ada 37 kabupaten di Indonesia yang masih berstatus tertinggal. Jumlah tersebut berkurang signifikan dari sebelumnya 199 kabupaten tertinggal pada 2014.

Sementara di tingkat desa, kata dia, saat ini masih ada 4.850 desa sangat tertinggal dan 7.156 desa tertinggal. “Harapannya pada 2024 ada 25 daerah lain yang lepas status sebagai daerah tertinggal,” kata Halim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Regional
Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Regional
Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Regional
Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Regional
Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Regional
Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Regional
PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

Regional
Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Regional
Penuh dengan Kegiatan, Ini Sederat Event di Kota Tangerang Juni 2024

Penuh dengan Kegiatan, Ini Sederat Event di Kota Tangerang Juni 2024

Kilas Daerah
Cerita Peltu Zainuri, Dapat Hadiah Umrah dari Pangdam XIV Hasanuddin karena Turunkan Angka Stunting di Luwu Utara

Cerita Peltu Zainuri, Dapat Hadiah Umrah dari Pangdam XIV Hasanuddin karena Turunkan Angka Stunting di Luwu Utara

Regional
Kapal Nelayan dari Bangka Barat Karam Digulung Laut Jawa, 3 Awak Hilang

Kapal Nelayan dari Bangka Barat Karam Digulung Laut Jawa, 3 Awak Hilang

Regional
Perjalanan LRS, 10 Tahun Jadi Kurir Narkoba, Tertangkap Saat Bawa 18 Gram Sabu

Perjalanan LRS, 10 Tahun Jadi Kurir Narkoba, Tertangkap Saat Bawa 18 Gram Sabu

Regional
TKI Banyumas Meninggal di Jepang, Keluarga Sempat Kesulitan Biaya Pemulangan Jenazah

TKI Banyumas Meninggal di Jepang, Keluarga Sempat Kesulitan Biaya Pemulangan Jenazah

Regional
Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com