Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelaku Tabrak Lari yang Tewaskan 2 Korban Dibekuk di Riau

Kompas.com - 14/11/2023, 21:42 WIB
Idon Tanjung,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Polisi mengamankan seorang pria berinisial KH (21), pelaku tabrak lari di Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau, Selasa (14/11/2023).

KH yang merupakan sopir truk itu, kabur usai menabrak sepeda motor yang mengakibatkan dua orang tewas pada Jumat (3/11/2023) lalu.

Kepala Polsek Langgam, Iptu Alferdo Krisnanta Kaban mengatakan KH sempat melarikan diri setelah melakukan aksi tabrak lari.

"Pelaku KH kami amankan dengan pendekatan secara persuasif. KH ini pelaku tabrak lari yang mengakibatkan dua korban meninggal dunia dan satu luka-luka," ujar Alferdo.

Alferdo menjelaskan, petugas awalnya menemukan pemilik truk yang dikemudikan oleh KH, Rianto Sihombing. Lalu, polisi meminta Rianto menghubungi KH untuk menyerahkan diri.

"Rupanya KH ini melarikan diri ke wilayah Berastagi, Sumatera Utara."

"Kemudian, pemilik kendaraan meminta KH untuk datang ke Pelalawan menyelesaikan kasus tabrak lari tersebut," kata Alferdo.

KH akhirnya datang ke Pelalawan bertemu dengan Rianto. Saat itu juga, polisi datang mengamankan KH. "Pelaku saat ini masih dalam proses pemeriksaan," sebut Alferdo.

Alferdo menerangkan, kasus tabrak lari itu terjadi pada Jumat, 3 November 2023, sekitar pukul 17.30 WIB.

KH yang mengemudikan truk, hendak mendahului kendaraan yang ada di depannya.

Namun, pada saat bersamaan, datang dua sepeda motor Honda Scoopy dan Suzuki Smash dari arah berlawanan. Sehingga, kecelakaan tak terhindarkan.

Pengendara sepeda motor Suzuki Smash, Husein, meninggal dunia di lokasi kejadian.

Sedangkan seorang rekannya yang dibonceng, Indra Didi, yang merupakan seorang tunanetra, terlempar ke dalam Sungai Kampar.

Sementara, pengendara sepeda motor Scoopy mengalami luka ringan.

Terkait adanya satu korban yang tenggelam di Sungai Kampar, petugas gabungan dari Polairud Polres Pelalawan, Polsek Langgam, dan Basarnas Pekanbaru, langsung melakukan pencarian.

Dua hari kemudian, jasad korban baru berhasil ditemukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com