Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muncul Sinyal-sinyal, Pengumuman Cawapres Ganjar Kian Dekat?

Kompas.com - 16/10/2023, 05:30 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Ganjar Pranowo, bakal calon presiden (capres) yang diusung PDI-Perjuangan, memberi sinyal bahwa sosok yang akan mendampinginya pada Pilpres 2024 segera diumumkan ke publik.

Hal serupa diungkapkan Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto. Dia menyebutkan, pengumuman sosok bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar menunggu momen yang tepat.

Sinyal-sinyal dari kedua tokoh ini disampaikan dalam waktu berdekatan.

Ganjar lebih dulu membeberkannya selepas mengunjungi Pondok Pesantren Al Hikam di Jalan Cengger Ayam, Kota Malang, Jawa Timur (Jatim), Jumat (13/10/2023).

"Sabar, kan belum pendaftaran (capres dan cawapres di KPU)," ujarnya.

Baca juga: Ganjar soal Pengumuman Bacawapres: Sabar, Sebentar Lagi

Menurut mantan gubernur Jawa Tengah ini, banyak tokoh yang berpotensi menjadi cawapresnya.

"Yang masuk banyak. Dari NU banyak, dari mana-mana banyak," ucapnya.

Ia kembali meminta masyarakat untuk bersabar soal pengumuman nama cawapresnya.

"Sabar, tenang saja, pengumuman juga sebentar lagi," ungkapnya.

Lalu, pada Minggu (15/10/2023), sewaktu berada di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Ganjar mengatakan bahwa sosok bacawapresnya sudah ada.

"Udah, dong," tuturnya, dikutip dari Kompas TV.

Saat ditanya siapa bacawapresnya, Ganjar menjawabnya sambil berkelakar.

"Lagi ikut balapan," candanya.

Baca juga: Sekjen PDI-P: Cawapres Ganjar Sudah Mengerucut, Siap Diumumkan


Sosok bakal cawapres Ganjar memang masih ditutup rapat-rapat. Namun, Ganjar sempat membocorkan kriteria figur yang layak menjadi pendampingnya dalam Pilpres 2024.

"Cawapres harus satu visi satu misi dengan saya, semuanya membawa isu anti korupsi karena ini soal integritas," jelas Ganjar dalam rangkaian kuliah umum di Universitas Katolik Parahyangan, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (11/10/2023).

Di samping itu, pribadi tersebut juga harus siap melayani rakyat dengan setulus hati.

"Kedua siap melayani masyarakat dengan tiga hal, (yakni) mudah, murah, cepat," terangnya.

Baca juga: Ganjar Pranowo Bocorkan 2 Kriteria Sosok Cawapresnya

Halaman:


Terkini Lainnya

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Regional
Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Regional
Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Regional
Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Regional
Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Regional
Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Regional
Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Regional
Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Regional
Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Regional
PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

Regional
Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com