Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nama Gibran Menguat Dampingi Prabowo, Gerindra: Diumumkan Senin atau Selasa

Kompas.com - 15/10/2023, 17:50 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Nama Gibran Rakabuming Raka menguat dalam radar bakal calon wakil presiden (Bacawapres) dampingi Prabowo Subianto.

Hal ini, diungkap Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Gerindra Sufmi Dasco Ahmad saat hadiri Konsolidasi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Tengah dan DIY, di Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, pada Minggu (15/10/2023), siang.

Baca juga: Soroti Hubungan Keluarga Ketua MK dan Gibran, Gugatan Usia Capres-Cawapres Dinilai Ada Benturan Kepentingan

Meksipun nama Gibran telah menguatkan dan diusulkan oleh para kader, pinangan untuk Gibran masih menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan para Ketua Umum Koalisi Indonesia Maju.

"Ya dari mana-mana memang terjadi banyak dukungan terhadap Mas Gibran. Nanti kita akan putuskan bersama ketua-ketua umum koalisi mengenai bacawapres yang akan mendampingi Pak Prabowo," kata Sufmi Dasco Ahmad, setelah konsolidasi.

"Ya kita akan melihat saja keputusan MK dan kita sebagai warga negara akan mematuhinya. Dan kita sama-sama menunggu," lanjutnya.

Meksipun demikian, Dasco sapaan akrabnya menambah Gerindra telah mengerucutkan nama selain Gibran yang membocorkan dari beberapa daerah di Indonesia. Empat daerah ini, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, dan luar Pulau Jawa.

"Memang ada beberapa nama mengerucut. Dari perwakilan empat daerah yang nantinya akan diputuskan bersama-sama," jelasnya.

Baca juga: Ganjar Tonton MotoGP di Sirkuit Mandalika, Terdengar Teriakan Pak Ganjar Pinjam Dulu Seratus

Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani membocorkan keputusan final nama Bacawapres akan diumumkan pekan depan.

"Tunggu, tunggu, tunggu sabar. Pasti ada nama yang dimaksud (kandidat empat daerah). (Pengumuman) Minggu depan. Ini hari Minggu, berarti, Senin dan Selasa pokoknya sabar," tambah Ahmad Muzani.

Ia menekankan Partainya tetap masih menunggu keputusan MK soal gugatan batas umur Bacapres yang akan diputuskan pada Senin (16/10/2023).

"Ya kita tunggu keputusan MK seperti apa, MK itu lembaga peradilan yang semua keputusannya bersifat final dan mengikat," tegasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika Kapolda Banten Dibikin Resah dengan Geng Motor...

Ketika Kapolda Banten Dibikin Resah dengan Geng Motor...

Regional
Pj Bupati Janji Siswa SD di Kampar Tak Akan Lagi Belajar di Bekas WC

Pj Bupati Janji Siswa SD di Kampar Tak Akan Lagi Belajar di Bekas WC

Regional
Ditemukan Tewas Dalam Sumur, Evakuasi Jenazah Mbak Temu Butuh Waktu 45 Menit

Ditemukan Tewas Dalam Sumur, Evakuasi Jenazah Mbak Temu Butuh Waktu 45 Menit

Regional
SMP di Kendal Diduga Wajibkan Siswa Baru Beli Seragam, Disdikbud Ungkap Kejadian Sebenarnya

SMP di Kendal Diduga Wajibkan Siswa Baru Beli Seragam, Disdikbud Ungkap Kejadian Sebenarnya

Regional
Kapal Bantuan Coldplay Batal Beroperasi di Sungai Cisadane, Diganti Barikade Penghalau Sampah

Kapal Bantuan Coldplay Batal Beroperasi di Sungai Cisadane, Diganti Barikade Penghalau Sampah

Regional
Masa Jabatan Kades Diperpanjang, Bupati Semarang Minta Tuntaskan 'Stunting' dan Kemiskinan Ekstrem

Masa Jabatan Kades Diperpanjang, Bupati Semarang Minta Tuntaskan "Stunting" dan Kemiskinan Ekstrem

Regional
Penyelundupan 16.000 Benih Lobster Digagalkan di Cilacap, Potensi Kerugian Negara Rp 1,6 Miliar

Penyelundupan 16.000 Benih Lobster Digagalkan di Cilacap, Potensi Kerugian Negara Rp 1,6 Miliar

Regional
Kopi di Sumsel Tembus Rp 130.000 Per Kg, Pengusaha Kedai di Palembang Pilih Tak Naikkan Harga

Kopi di Sumsel Tembus Rp 130.000 Per Kg, Pengusaha Kedai di Palembang Pilih Tak Naikkan Harga

Regional
Didemo Orangtua, Pemkot Jambi Janji Tindak Lanjuti Perkara di SDN 212

Didemo Orangtua, Pemkot Jambi Janji Tindak Lanjuti Perkara di SDN 212

Regional
Berdiri Hampir 40 Tahun, Ruang Kelas SD di Purworejo Roboh

Berdiri Hampir 40 Tahun, Ruang Kelas SD di Purworejo Roboh

Regional
Tugu Soekarno di Palangkaraya: Daya Tarik, Letak, dan Rute 

Tugu Soekarno di Palangkaraya: Daya Tarik, Letak, dan Rute 

Regional
Harga Cabai Merah di Pangkalpinang Naik Rp 15.000 Per Kg, Apa Kata Wali Kota?

Harga Cabai Merah di Pangkalpinang Naik Rp 15.000 Per Kg, Apa Kata Wali Kota?

Regional
Mobil Mogok Usai Isi Pertamax 92 di Batam, Ditemukan Kandungan Air

Mobil Mogok Usai Isi Pertamax 92 di Batam, Ditemukan Kandungan Air

Regional
Cabuli Santri dan Sebar Foto Porno di Medsos, Guru Ngaji Dibekuk

Cabuli Santri dan Sebar Foto Porno di Medsos, Guru Ngaji Dibekuk

Regional
Santri Dihukum Rendam Tangan di Air Panas hingga Melepuh, Kemenag Kumpulkan Pengasuh se-Kudus

Santri Dihukum Rendam Tangan di Air Panas hingga Melepuh, Kemenag Kumpulkan Pengasuh se-Kudus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com