Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelontorkan Rp 3,7 Miliar, Pemkab Brebes Beli Motor Matic untuk 116 Kades

Kompas.com - 05/10/2023, 11:41 WIB
Tresno Setiadi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes, Jawa Tengah membeli 116 unit sepeda motor Yamaha NMax keluaran terbaru untuk 116 kepala desa (Kades).

Sepeda motor seharga sekitar Rp 32 juta per unit, atau sekitar total Rp 3,7 miliar mulai didistribusikan ke 116 desa, dimulai dari Kecamatan Losari, Brebes, Rabu (4/10/2023).

Baca juga: Sempat Ditolak Kades, Pandawara Group Diberi Izin Bersihkan Pantai Cibutun Loji Sukabumi

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Brebes, Subandi mengatakan, sepeda motor tersebut diberikan kepada desa yang sudah lunas Pajak Bumi Bangunan Perdesaan Perkotaan (PBB-P2) per 31 Desember 2022.

"Kami hanya dimintai data desa-desa yang sudah lunas PBB cut off tahun 31 Desember 2022. Hari ini mulai diserahkan ke Kecamatan Losari dan Wanasari," kata Subandi kepada wartawan, Kamis (5/10/2023).

Subandi menegaskan, pihaknya hanya dimintai data-data desa lunas PBB, sehingga tak ikut dalam acara penyerahan sepeda motor. Sepeda motor dibagikan oleh Bagian Umum Sekretariat Daerah (Setda).

"DPA-nya di Bagian Umum, yang lelang juga Bagian Umum, anggarannya tinggal dikalikan Rp 32 juta dikali 116 unit. Bapenda hanya menyetorkan data desa-desa yang lunas PBB," kata Subandi.

Kabid PBB-P2 dan BPHTB Bapenda Brebes, Wika Agustiyanto menyebut capaian PBB tahun 2022 mencapai Rp 46 miliar dari target Rp 45 miliar.

Pembagian sepeda motor tersebut sebagai bentuk aspirasi Pemkab Brebes kepada masing-masing desa yang lunas PBB. "Sisanya nanti tahun depan 2024 dianggarkan lagi untuk desa-desa yang belum," pungkasnya.

Sementara Kepala Bagian Umum Setda Brebes Agus Wahid saat dikonfirmasi menyebut, dirinya tak mengetahui nilai anggaran sepeda motor tersebut.

Proses pengadaan sudah berjalan sebelum dirinya bertugas sebagai Kepala Bagian Umum. "Saya tidak begitu paham. Saya ke situ (Bagian Umum Setda Brebes) proses sudah berjalan. Menunggu (sepeda motor) dikirim," pungkas Agus.

Baca juga: Ingin Hapus Politik Uang, Calon Kades di Purworejo Berjanji Hibahkan Tanah Bengkok untuk Setiap RT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com