Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Kaesang Diusulkan Jadi Ketum PSI, Gibran: Urusan PSI Tanya ke Orang PSI

Kompas.com - 25/09/2023, 10:44 WIB
Labib Zamani,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka enggan menanggapi adiknya, Kaesang Pangarep yang diusulkan menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Diketahui, Kaesang baru saja secara resmi menjadi kader PSI pada Sabtu (23/9/2023) kemarin.

Gibran meminta awak media untuk menanyakan langsung kepada adiknya terkait usulan itu.

"Tanya Kaesang, ya. Mpun (sudah), makasih, makasih," kata Gibran di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (25/9/2023).

Baca juga: Terjawabnya Teka-teki soal Sosok Mawar di Video PSI, Ternyata Kaesang

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu, juga menyampaikan, hal yang berkaitan dengan PSI untuk ditanyan langsung ke pihak PSI.

"Urusan PSI tanya ke orang PSI," jelas dia.

Gibran juga tidak menjawab ketika ditanya terkait Kaesang yang telah meminta doa restu dirinya untuk bergabung ke PSI.

Ia kembali meminta awak media untuk menanyakan kepada PSI dan Kaesang.

"Urusan PSI tanya ke orang PSI, tanya ke Kaesang juga," ungkap Gibran.

Sebelumnya, Kaesang Pangarep mengaku belum bicara banyak dengan Ayahnya, Presiden Jokowi, dan kakaknya, Gibran Rakabuming Raka terkait keputusannya bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Kaesang mengungkapkan hal itu setelah penyerahan kartu tanda anggota (KTA) PSI secara simbolis dari Ketua Umum (Ketum) PSI, Giring Ganesha, pada Sabtu (23/9/2023).

Namun demikian, Kaesang mengaku sudah meminta restu kepada Jokowi dan Gibran yang merupakan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).

"Minta restu pasti. Beliau itu (Presiden Jokowi) sibuk banget kan mentok-mentok dapat 5 menit. Saya cuma minta restu bukan pesan," kata Kaesang soal restu Jokowi.

"Saya sudah ada restu. Bicara-bicara seperlunya ke duanya (Jokowi dan Gibran) sibuk. (Soal masuk PSI) ya nyebut, cuma tidak dibalas sama mas Gibran. (terakhir chattingan) Sudah lama banget itu pun bahas Persis," lanjutnya.

Baca juga: Kaesang Disebut Sudah Gabung PSI sejak Sepekan Lalu

Di sisi lain, pemilik tim sepak bola Persis Solo itu menegaskan bergabungnya dirinya sebagai Kader PSI karena restu sang istri.

"Karena mau gimana pun istri saya teman hidup saya. Teman saya berdiskusi apapun itu. Restu dari istri saya semoga ini sebagai langkah awal politik saya," tegas Kaesang Pangarep.

"Saya berharap saya dan PSI bisa membuat Indonesia jauh lebih baik di masa depan," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Regional
Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat 'Jaga Anak Ini dengan Baik'

Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat "Jaga Anak Ini dengan Baik"

Regional
Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Regional
Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Regional
Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Regional
Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Regional
Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Regional
352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

Regional
360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

Regional
Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Regional
Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Nyetir Sambil Pangku Anak, Isuzu Traga Tabrak Hillux di Wonogiri, 2 Orang Tewas

Regional
Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Gibran Kunker ke UEA dan Qatar, Teguh Prakosa Jadi Plh Wali Kota Solo

Regional
Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Istri Hamil, Pria di Banyumas Malah Setubuhi Anak Tiri Berulang Kali

Regional
Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Bocah 10 Tahun di Wonosobo Tewas Terseret Arus Bogowonto Usai Bermain Futsal

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com