Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

205 Hektar Hutan Gunung Rinjani yang Terbakar Berhasil Dipadamkan

Kompas.com - 09/08/2023, 17:22 WIB
Karnia Septia,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (BTNGR) mendata, hutan Gunung Rinjani yang terbakar seluas total 205 hektar.

"Sekitar 205 hektar. Total semua mulai Aik Berik, termasuk juga Joben dan Aik Bual, ada tiga lokasi," kata Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah I BTNGR, Dwi Pangestu saat dikonfirmasi oleh Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu (9/8/2023).

Baca juga: Hutan Gunung Rinjani Terbakar, Sekitar 74 Hektare Lahan Hangus, 2 Jalur Pendakian Ditutup

Dwi mengungkapkan, jenis vegetasi yang terbakar di kawasan tersebut berupa rumput, ilalang, semak, perdu, serta pepohonan dengan jenis dominan cemara dan bak-bakan.

Menurutnya, titik api sudah tak lagi terpantau di lokasi kebakaran pada Selasa (8/8/2023) pukul 17.00 Wita.

Meski demikian, hingga hari ini petugas TNGR masih melakukan pemantauan di beberapa titik.

Baca juga: Taman Nasional Gunung Rinjani Terbakar, Jalur Pendakian Masih Buka

"Saat ini sudah padam yang di Aik Berik. Hasil hari Selasa dari Aik Bual sudah turun info di lapangan dan sudah padam pengapiannya, di atasnya memang seperti di pohon masih ada sisa-sisa kayu agak lama padamnya. Kalau pemantauan CCTV tidak terlihat lagi (titik api). Di lapangan juga konfirmasi di tim lapangan asap sudah dinyatakan nihil asap," kata Dwi.

Akibat kebakaran ini, dua jalur pendakian yaitu Aik Berik dan Tete Batu ditutup sementara.

Para pendaki yang akan mendaki melalui dua jalur ini diarahkan untuk mengubah jalur pendakian melalui jalur pendakian Sembalun dan Senaru yang masih tetap dibuka.

"Secara resmi masih ditutup dua jalur ini. Kapan dibuka kembali, mungkin nanti secara resmi akan diumumkan BTNGR," kata Dwi.

Baca juga: Pendaki Rinjani Asal Lombok Utara Meninggal Diduga Alami Sesak Napas

Sebelumnya, kebakaran di kawasan TNGR pertama kali dilaporkan oleh masyarakat yang melihat adanya asap, Jumat (4/8/2023).

Titik panas juga terpantau melalui CCTV di Bukit Kondo. Beberapa tim dari TNGR, TNI, Polri, mitra BTNGR dan masyarakat sekitar, diterjunkan untuk melakukan pemadaman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PDIP NTB Resmi Usung Sahril dan Sudirman umtuk Pilkada Sumbawa

PDIP NTB Resmi Usung Sahril dan Sudirman umtuk Pilkada Sumbawa

Regional
BRIN Kembangkan Alat Pendeteksi Polusi Udara di Kota Semarang

BRIN Kembangkan Alat Pendeteksi Polusi Udara di Kota Semarang

Regional
Jambret Ponsel Remaja Putri, Pria di Kupang Ditangkap Warga

Jambret Ponsel Remaja Putri, Pria di Kupang Ditangkap Warga

Regional
12 Santri Sesak Nafas akibat Kebakaran Pesantren Babun Najah Aceh

12 Santri Sesak Nafas akibat Kebakaran Pesantren Babun Najah Aceh

Regional
Video Siswi SD Pelaku Perundungan di Ambon Kembali Viral, Tampar Siswi Lain dan Mengaku Berani Melawan Mama

Video Siswi SD Pelaku Perundungan di Ambon Kembali Viral, Tampar Siswi Lain dan Mengaku Berani Melawan Mama

Regional
Wapres Ma'ruf Amin Akan Kunjungan Kerja ke Merauke, Berikut Agendanya

Wapres Ma'ruf Amin Akan Kunjungan Kerja ke Merauke, Berikut Agendanya

Regional
Cerita Siswi SMA 3 Purwokerto Diterima di 12 Universitas Luar Negeri

Cerita Siswi SMA 3 Purwokerto Diterima di 12 Universitas Luar Negeri

Regional
Harga Kopi Tinggi, Truk Pembawa Kopi Jadi Incaran Bajing Loncat

Harga Kopi Tinggi, Truk Pembawa Kopi Jadi Incaran Bajing Loncat

Regional
Relawan Angkut 1,7 Ton Sampah dari Pembuangan Liar di Hutan Gondoriyo

Relawan Angkut 1,7 Ton Sampah dari Pembuangan Liar di Hutan Gondoriyo

Regional
Bus Terguling di Karanganyar, Penumpang Pecahkan Kaca untuk Selamatkan Diri

Bus Terguling di Karanganyar, Penumpang Pecahkan Kaca untuk Selamatkan Diri

Regional
Keroyok Pelajar SMK, 9 Orang di Ungaran Ditangkap Polisi

Keroyok Pelajar SMK, 9 Orang di Ungaran Ditangkap Polisi

Regional
Diduga Terjerat Pinjol, Pria di Brebes Nekat Akhiri Hidup dengan Gantung Diri

Diduga Terjerat Pinjol, Pria di Brebes Nekat Akhiri Hidup dengan Gantung Diri

Regional
Polisi Tersangka Pemerkosaan Anak di Ambon Ancam Penjarakan Korban jika Melapor

Polisi Tersangka Pemerkosaan Anak di Ambon Ancam Penjarakan Korban jika Melapor

Regional
Usai Gerindra, Ngesti Merapat ke PKB Ambil Formulir Pendaftaran Bupati

Usai Gerindra, Ngesti Merapat ke PKB Ambil Formulir Pendaftaran Bupati

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com