Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Projo Sumbar Usulkan Nama Prabowo-Airlangga di Rakernas

Kompas.com - 05/07/2023, 08:49 WIB
Perdana Putra,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Organisasi Masyarakat Pro Jokowi (Projo) Sumatera Barat mengusulkan nama Prabowo Subianto-Airlangga Hartanto untuk didukung di Pemilihan Presiden 2024.

Dalam Konferensi Daerah (Konferda) DPD Projo Sumbar yang dihadiri 17 DPC Projo kabupaten dan kota di Sumbar, Selasa (4/7/2023) malam, diputuskan nama Menhan dan Menko Perekonomian Indonesia itu dibawa ke Rakernas Projo ke-6, Oktober 2023 mendatang.

"Hasil Konferda kita memunculkan nama Pak Prabowo-Airlangga untuk diusulkan di Rakernas Projo, Oktober 2023 mendatang," kata Ketua DPD Projo Sumbar, M Husni Nahar kepada wartawan usai Konferda.

Baca juga: Dukung Prabowo, Projo Sulsel Tak Masalah jika Danny Pomanto Gabung PDI-P

Husni mengatakan, pemilihan nama Prabowo-Airlangga dikarenakan ada "sinyal" dari Jokowi untuk memilih Ketua Umum Partai Gerindra itu.

"Kalau sinyal kita bisa lihat dalam gerakan ketika ibu (Megawati) menetapkan 21 April, itu kan wajah Pak Jokowi tidak gembira. Masak dua hari sebelum Lebaran dipanggil untuk pemenangan Ganjar," kata Husni.

Selain itu, kata Husni, Jokowi lebih intens dan dekat dengan Prabowo.

Husni mengatakan pemilihan Prabowo-Airlangga juga berdasarkan suara dari bawah lewat Musyawarah Rakyat (Musra) beberapa waktu lalu.

"Dukungan itu dari bawah. Hasil Musra dulu," tegas Husni.

Hanya saja, menurut Husni, pengusulan nama itu tergantung dari Jokowi dan Rakernas Oktober 2023 mendatang.

Jika nama tang diusulkan berbeda, menurut Husni pihaknya siap menjalankan hasil keputusan.

"Kita satu komando. Jika nantinya kata Pak Jokowi merah, kita ya merah. Cokelat ya cokelat," kata Husni.

Baca juga: Wali Kota Makassar Danny Pomanto Akan Gabung PDI-P, Bagaimana Nasib DPD Projo Sulsel yang Dukung Prabowo?

Sementara Ketua Bidang Teknologi Digital DPP Projo, Roy Abimanyu yang membuka Konferda itu mengatakan hasil Konferda tersebut akan dibawa ke Rakernas Projo.

"Nanti suara-suara dari DPD Projo se-Indonesia dibahas di Rakernas Oktober 2023 mendatang. Nanti akan diambil keputusan kemana arah Projo di 2024," jelas Roy.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

Regional
Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Regional
Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Regional
Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Regional
Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com